Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjajal Khasiat Kacang Hijau dalam Susu Kemasan

Kompas.com - 25/04/2018, 19:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Masyarakat Indonesia pasti mengenal bubur kacang hijau. Makanan kaya nutrisi yang bisa disantap kapan saja.

Tapi, apa jadinya jika ekstrak kacang hijau digabungkan dengan susu dan disajikan dalam susu kemasan?

Marketing Director Consumer Dairy Frisian Flag Indonesia, Felicia Julian, menjelaskan, kacang hijau sudah sangat familiar dalam keseharian orang Indonesia dan kaya manfaat.

Dari pemahaman itulah datang inspirasi Frisian Flag menghadirkan varian Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau.

"Si hijau kecil ini banyak manfaatnya, susu juga banyak nutrisinya."

"Kalau keduanya ketemu kami pikir akan jadi kombinasi yang hebat dengan nutrisi berganda."

Demikian kata Felicia dalam acara peluncuran Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Baca juga: Mengapa Brokoli Tidak Tersaji Dalam Kemasan Kaleng?

Felicia menjelaskan, ada tujuh kandungan vitamin dan mineral dalam produk tersebut, yang bukan sekadar makro nutrisi tapi juga mikro nutrisi.

Dengan kandungan delapan gram gula sukrosa per 225ml, maka per 100ml porsi susu kandungan gula sukrosanya kurang dari empat gram.

"Jadi tergolong rendah tapi tetap enak," tutur dia.

Manfaat kacang hijau

Kacang hijau dipercaya mengandung banyak nutrisi. Apa sajakah itu?

Nutrisionis Alvin Hartanto menjelaskan, kacang hijau termasuk kelompok kacang-kacangan yang menjadi sumber protein.

Protein memiliki manfaat salah satunya untuk regenerasi sel yang sangat bagus untuk kulit sehingga bisa membuat seseorang awet muda.

"Ada riset juga yang membuktikan kalau regenerasi sel sering dilakukan maka keriput akan susah muncul. Jangan sampai pas sudah tua kita baru sadar itu, itu terlambat," ujar Alvin.

Kacang hijau juga mengandung vitamin B kompleks yang bisa memperlancar metabolisme dan menjaga daya tahan tubuh.

Kacang hijau sebagai sumber protein nabati juga memiliki kadar serat. Sehingga kombinasi kacang hijau dan susu dinilai memiliki nutrisi ekstra.

"Dicampur dengan susu menjadi satu kelengkapan karena bisa dibilang belum ada produk susu berserat. Karena serat kan cuma ada di buah," ucap dia.

Baca juga: Makanan Bergizi Bukan Hanya Bubur Kacang Hijau!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com