Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Genetik Kanker, Melly Goeslaw Rajin "Check Up"

Kompas.com - 26/04/2018, 07:30 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis

KOMPAS.com - Penyanyi dan pencipta lagu Melly Goeslaw merasa akrab dengan penyakit kanker. Menurut dia, hampir 70 persen keluarga dari pihak ayahnya terkena penyakit kanker.

"Ayah saya meninggal karena kanker payudara, om saya dan saudara-saudara dari keluarga Goeslaw banyak yang sakit kanker. Kata kanker sudah jadi 'makanan' sehari-hari," ujarnya dalam acara media talkshow yang diadakan Koalisi Indonesia Cegah Kanker Serviks (KICKS) di Jakarta (25/4).

Sebagai bagian dari keluarga pengidap kanker, ia menyadari dirinya punya faktor genetik. Itu sebabnya Melly mengaku selalu rutin melakukan pemeriksaan kesehatan.

"Mulai dari mamografi, pap smear, sampai PET Scan, saya lakukan. Saya jadi ekstra perhatian pada penyakit ini," kata ibu dua anak ini.

Ketika vaksin untuk mencegah kanker serviks diluncurkan, Melly pun langsung melakukan vaksinasi.

"Perempuan punya peran besar dalam keluarga, jadi harus selalu sehat. Saya kan juga ingin melihat anak saya kuliah, menikah, dan punya cucu," ujarnya.

Melly baru saja diangkat menjadi Duta KICKS untuk membantu menyebarkan kesadaran masyarakat akan pencegahan kanker serviks.

"Jangan sampai menunggu sampai harus mengobati. Dengan melindungi diri sendiri, kita sudah melindungi masa depan dari suatu penyakit yang sebenarnya dapat dicegah," katanya.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com