Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perawatan Tangan dan Kaki yang Terinspirasi Skincare Wajah

Kompas.com - 30/04/2018, 10:17 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis

KOMPAS.com - Untuk mendapatkan kulit tangan dan kaki yang lebih halus dan lembut, OPI, brand perawatan kuku dari Amerika Serikat, memperkenalkan OPI ProSpa khusus untuk perawatan kulit di salon profesional.

ProSpa dirancang khusus untuk kulit tangan dan kaki karena tanpa perawatan yang tepat, kedua bagian tubuh ini rentan menunjukan penuaan, seperti kulit kering, pecah-pecah, dan kemerahan.

Sarah Versari, international spoke person OPI, mengatakan warna-warna cantik cat kuku bisa berkurang keindahannya jika kulit tangan dan kaki terlihat kusam.

"Kami menciptakan ProSpa sebagai rangkaian untuk meremajakan kulit kaki dan tangan agar terlihat kencang," katanya dalam acara peluncuran ProSpa di Jakarta (12/4).

Rangkaian produk perawatan tangan dan kaki ProSpa.OPI Rangkaian produk perawatan tangan dan kaki ProSpa.
Ia menambahkan, formula yang dipakai dalam produk ProSpa terinspirasi dari perawatan wajah (skincare). "Kami bekerja sama dengan dermatologi dan melakukan uji klinis produk seperti halnya produk untuk perawatan wajah," katanya.

Rahmat Nurhidayat, Trainer dari OPI Indonesia, menambahkan, bahan-bahan utama yang dipakai dalam ProSpa antara lain cupuacu, buah dari Brasil, yang mengandung asam lemak esensial untuk melembabkan kulit.

"Buah cupuacu ini juga mengandung antioksidan dan memiliki khasiat pelembab. Kandungan lain adalah teh putih untuk mencegah kerusakan pada kolagen dan elastin," kata Rahmat, dalam acara yang sama.

ProSpa terdiri dari perawatan tangan (manicure) dan kaki (pedicure), mulai dari krim untuk pemijatan, pelembut kutikula, hingga scrub dan jel untuk melunakkan kulit kasar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com