Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/05/2018, 08:23 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyakit  bisa menyerang kapan saja jika kita gagal merawat diri. Oleh karena itu, kita harus benar-benar bisa menjaga kesehatan tubuh.

Ada banyak cara yang kita bisa lakukan untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh.

Selain berolahraga, mengonsumsi makanan tertentu juga bisa memperkuat sistem imun kita.

Dilansir dari Independent, berikut enam cara memperkuat sistem imun kita.

1. Aktif bergerak

Berolahraga adalah kegiatan yang sangat efektif untuk mencegah flu, karena dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk melawan infeksi.

Menurut MedlinePlus, kecepatan sel darah putih yang beredar di sekitar tubuh meningkat selama berolahraga. Selain itu, jika kita sedang sakit, bergerak aktif juga mempercepat pemulihan.

Namun, kita harus memperhatikan respons tubuh terhadap aktivitas fisik. Jika berolahraga justru membuat kita tidak enak badan atau lesu, mungkin kita perlu mengubah jenis latihan atau durasinya.

Baca juga: Berapa Lama Olahraga akan Membuahkan Hasil?

2. Konsumsi jamur, bawang putih dan rempah-rempah

Tanaman herbal seperti kunyit, oregano dan cayenne telah lama digunakan sebagai obat karena kandungan zat di dalamnya.

Makanan seperti jamur dan bawang putih juga telah diketahui memiliki dampak positif pada kesehatan, termasuk mempercepat penyembuhan dari sakit.

Menurut riset yang dilakukan oleh University of Florida, makan jamur shiitake yang dimasak setiap hari dapat meningkatkan kekebalan tubuh secara signifikan. Selain itu, jamur juga memiliki sifat anti-peradangan.

Baca juga: Zat dalam Bawang Putih Bantu Melawan Kanker

3. Tidur cukup

Kurang tidur bisa menjadi alasan utama mengapa kesehatan kita menurun.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia, durasi tidur yang baik sekitar delapan jam semalam. Sayangnya, sekitar dua pertiga orang dewasa di seluruh dunia kurang tidur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com