Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Juga Bisa Memakai Baju Warna Merah Muda Lho...

Kompas.com - 13/06/2018, 09:25 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Merah muda identik dengan wanita, sehingga tak sedikit pria yang enggan mengenakan pakaian berwarna tersebut.

Padahal, tak ada salahnya bagi pria untuk mencoba mengenakan baju berwarna merah muda. Jika dipadukan bersama busana yang tepat, merah muda bisa membuat seorang pria nampak stylish dan segar.

Kamu bisa mengikuti tips berpakaian ini dan tak perlu lagi takut menggunakan baju warna merah muda!

1. Pilihlah shade merah muda yang paling cocok dengan gaya berpakaianmu dan warna kulitmu.

Merah muda sebetulnya cocok dipadukan dengan berbagai warna. Terutama warna-warna seperti navy, hitam, putih, dan abu-abu agar gaya berpakaianmu tampak tegas.

Meski begitu, jangan takut untuk bereksperimen dengan kombinasi warna. Merah muda juga bisa dipadukan dengan warna lainnya, seperti krem bahkan hijau tua.

2. Untuk tampilan kasual, padukanlah baju berwarna merah muda dengan jeans warna gelap. Gunakan lah boots atau sneakers untuk memberikan kesan stylish.

3. Untuk pertemuan bisnis, pilihlah kemeja merah muda yang pas di badan dipadukan dengan celana panjang berwarna netral atau gelap.

Jangan lupa mengenakan ikat pinggang dan sepatu yang sesuai untuk menegaskan tampilan formalmu.

4. Untuk tampilan semi-formal, sematkanlah dasi atau jas agar tampak lebih fashionable.

5. Padukan baju berwarna merah muda dengan jas warna abu, biru, navy, dan hitam untuk tampilan yang elegan dan stylish.

Model baju

Ilustrasi pria berkemeja pinkp Ilustrasi pria berkemeja pink
Model baju yang pilih juga amat berpengaruh terhadap tampilanmu.

1. Baju lengan panjang

Jika kamu tak memiliki satu pun baju warna merah muda, kamu bisa memilih baju tangan panjang.

Baju jenis ini bisa kamu gunakan pada berbagai kesempatan, mulai dari pertemuan bisnis, acara semi-formal, hingga acara kasual.

2. Baju lengan pendek

Baju lengan pendek lebih mengesankan tampilan yang modis. Akan lebih sempurna ketika dipadukan dengan chino atau celana pendek.

Pilihlah bahan katun agar kamu tetap merasa sejuk saat mengenakannya. Jangan ragu untuk bereksperimen dalam memilih shade merah muda yang paling cocok dengan gayamu.

Merah muda pastel bisa menjadi opsi jika ingin tampil kalem, sedangkan merah muda salmon akan memberi kesan lebih cerah.

David Beckhamp David Beckham
3. Kaos

Untuk tampilan kasual, kaos adalah pilihan yang tepat. Kamu bisa memadukannya dengan chino maupun jeans.

Pilihlah shade yang tepat. Dusky pink atau washed-out pink, misalnya, bisa dipilih untuk memberikan kesan tampilan sederhana.

Sementara untuk tampilan yang lebih tegas, pilihlah sorbet atau warna semangka. Namun, pastikan kamu juga nempertimbangkan warna kulit untuk menentukan warna pakaian yang paling tepat.

3. Kemeja polo

Meski tak seelegan kemeja, polo bisa menjadi opsi lainnya untuk tampil elegan dan namun tetap kasual.

Padukanlah dengan jeans warna gelap atau chino serta sneakers putih untuk tampilan fashionable dan praktis.

4. Kemeja bergaris

Kemeja bergaris merah muda akan mudah dipadukan dengan pakaian apapun. Misalnya, jika kamu mengenakannya untuk pergi kerja maka pilihlah kemeja bergaya klasik.

Namun jika akan mengenakannya saat jalan-jalan di akhir pekan, pilihlah tipe kaos.

Perpaduan warna

Ilustrasi jas pinkp Ilustrasi jas pink
Untuk memberi kesan dinamis dan lebih gaya, kamu harus lebih pandai dalam memadukan baju warna merah muda dengan warna lainnya. Ternyata, setiap perpaduan warna memiliki kesan tersendiri.

1. Jas abu dan kemeja merah muda

Jas abu dan kemeja merah muda adalah perpaduan yang tak termakan waktu. Selain itu, perpaduan dua model pakaian ini juga akan memberikan kesan stylish dan elegan.

Ketimbang mengenakan kemeja putih, kemeja merah muda akan memberimu nilai lebih tanpa meninggalkan kesan berlebihan.

Namun, pastikan kamu memilih shade yang tepat. Misalnya, merah muda lembut dengan jas abu muda untuk tampilan yang terkesan seimbang. Lalu, tegaskan kembali gayamu dengan memakai sepatu warna hitam atau cokelat.

2. Jas biru dan kemeja merah muda

Jas biru dan kemeja merah muda adalah kombinasi yang sempurna jika kamu mau menghadiri pesta atau acara pernikahan. Dua warna tersebut memberikan kesan stylish dan tegas, sangat tepat bagi pria yang ingin tampil menonjol.

Beberapa shade biru bisa menjadi opsi. Seperti biru pucat, midnight blue, bahkan kobalt. Itu artinya, warna ini lebih fleksibel bagi semua warna kulit.

3. Jas navy dan kemeja merah muda

Jas biru navy dengan kemeja pinkp Jas biru navy dengan kemeja pink
Kombinasi jas berwarna navy dan kemeja merah muda akan memberikan kesan stylish yang sempurna. Namun, sama seperti jas abu, pastikan kamu memilih shade kemeja merah muda yang tepat.

Untuk menegaskan penampilanmu, gunakan lah sepatu berwarna cokelat tua atau hitam dan dasi berwarna navy.

Kamu juga bisa menyelipkan sapu tangan berwarna merah muda sebagai aksen untuk semakin menonjolkan tampilan modismu.

4. Jas hitam dan kemeja merah muda

jas hitam dengan kemeja pinkp jas hitam dengan kemeja pink
Jika kamu berencana datang ke acara formal, jas berwarna hitam adalah pilihan yang tepat. Namun, kombinasi jas hitam dan kemeja putih akan memberikan kesan kuno, terlebih jika kamu ingin tampil menonjol.

Kamu bisa mempertimbangkan mengganti kemeja putih tersebut dengan warna merah muda. Kemeja merah muda akan menambah nilai gayamu dengan tetap mempertahankan kesan elegan.

Namun, hindari penggunaan jas berkilau atau aksesori berbahan kulit karena akan tampak berlebihan jika dipadukan dengan kemeja berwarna merah muda.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com