Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Olahraga HIIT Untuk Menurunkan Berat Badan?

Kompas.com - 20/06/2018, 06:06 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, waktu yang dibutuhkan saat melakukan olahraga HIIT terbilang singkat. Meski memakan waktu yang tidak lama, latihan yang satu ini tetap ampuh untuk membantu menurunkan berat badan, tentunya jika dilakukan dengan teknik yang tepat.

Dilansir dari laman Very Well Fit, waktu yang optimal untuk melakukan HIIT terutama bila ingin menurunkan berat badan, setidaknya harus berlangsung selama 20 sampai 30 menit.

Namun, jangan mentang-mentang ingin menurunkan berat badan dalam waktu cepat, membuat kita jadi melebihi anjuran waktu optimal saat melakukan olahraga HIIT. Pasalnya, tubuh tidak didesain untuk melakukan aktivitas dengan intensitas tinggi dalam jangka waktu yang lama.

Mereka yang melakukan olahraga HIIT melebihi 30 menit, mungkin justru tidak optimal selama melakukan latihan ini. Pada akhirnya, penurunan berat badan justru tidak terjadi.

Baca juga: 5 Cara Menurunkan Berat Badan yang Bisa Dilakukan Semua Orang

Jangan khawatir dengan durasi latihan yang pendek. Dilansir dari laman Shape, sebuah penelitian telah membuktikan bahwa melakukan latihan interval selama 15 menit ternyata mampu membakar kalori dan lemak lebih banyak daripada berlari di atas treadmill selama satu jam.

Jadi, lebih baik mengoptimalkan tenaga untuk melakukan latihan intensitas berat dalam waktu singkat, dibandingkan memberi perpanjangan waktu olahraga, namun latihan yang dilakukan tidak terlalu optimal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com