Sebelum bepergian, Rakhit selalu melakukan riset tentang tempat yang dikunjunginya. Karena gemar mengunggah foto di Instagram, Rakhit amat mementingkan sisi estetika sebuah foto. Termasuk keseragaman busananya dengan destinasi yang dituju.
"Misalnya, jika aku pergi ke Santorini (Yunani), aku akan bawa pakaian-pakaian bernuansa biru langit dan putih. Jika ke Marrakesh (Maroko), aku akan bawa pakaian oranye terang dan warna-warna berry untuk mengimbangi warna terakota kota tersebut," ujar Rakhit.
4. Pelindung matahari
Kita bisa jadi belum begitu familier dengan cuaca di lokasi liburan tersebut. Selain tabir surya, bawalah sepasang kacamata hitam. Jangan lupa membawa wadah khusus untuk melindungi kacamata tersebut dengan aman.
Rakhit bahkan memberi perlindungan lebih terhadap kacamatanya.
"Aku sering membalut mereka dengan tisu dan menyimpannya dalam kain. Tidak hanya aman, tapi juga menjaga agar kacamata tidak terbentur.
5. Ingat, ada kebutuhan yang akan disediakan hotel
Peralatan mandi atau perlengkapan lainnya seringkali membuat barang bawaan menjadi lebih banyak.
Jika kamu menginap di hotel yang cukup bagus, biasanya mereka akan menyediakan sabun, sampo, peralatan sikat gigi, dan pelembab. Pada hotel yang lebih bagus, mereka juga menyediakan pengering rambut.
"Ada beberapa barang yang perlu perjuangan untuk membawanya. Seperti alat cukur dan pengering rambut ukuran travel," ujar Rakhit.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.