JAKARTA, KOMPAS.com - Seperti halnya memilih pakaian, memilih perhiasan sebaiknya juga disesuaikan dengan kepribadian masing-masing.
Menurut penata busana Bimo Permadi, ada orang yang suka tampil natural atau sebaliknya, outsanding.
Natural berarti menyatu dengan tubuh, sedangkan outstanding lebih kontras.
Faktor lain yang juga berpengaruh adalah bentuk tubuh.
Untuk perempuan dengan bentuk tubuh kecil, perhiasan berukuran besar akan terlihat kontras.
Perhatian pasti akan lebih tertuju pada perhiasan dan sesuai dengan perempuan yang ingin terlihat outstanding.
Sedangkan perempuan dengan tubuh kecil dan perhiasan berukuran kecil akan membuat penampilan lebih natural.
"Tinggal pilih, kalau kamu bertubuh kecil, mana yang paling sesuai denhan kepribadian kamu," ungkap Bimo dalam acara Dazzling Jewelry, Kota Kasablanka, Jakarta, Kamis (19/7/2018).
Bagi perempuan dengan tubuh berisi, Bimo mengingatkan untuk tidak takut bergaya dengan perhiasan.
Ketakutan yang muncul biasanya mengasumsikan akan memperburuk penampilan, seperti perhiasan berukuram besar kian menegaskan bentuk tubuh.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.