Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/07/2018, 11:08 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Sebaliknya jika terbiasa dengan porsi banyak, kita akan terdorong untuk memakan porsi lebih besar ketika lapar. Porsi makan yang besar menimbulkan risiko obesitas.

Baca juga: 6 Tips Mengurangi Porsi Makan Tanpa Kelaparan

8. Hindari makan sambil melakukan hal lain

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, ketika makan sebaiknya tidak memikirkan hal lain atau melakukan pekerjaan lain. Hindari makan sambil menonton televisi atau kerja di depan komputer.

Orang yang terdistraksi saat makan, dapat memakan sekitar lebih dari 25% kalori dibanding yang tidak terdistraksi.

Baca juga: Mindful Eating, Rahasia Diet Sukses Tanpa Harus Kelaparan

9. Jaga pola tidur dan hindari stres

Ilustrasi tidur siang menggunakan hammockpetrenkod Ilustrasi tidur siang menggunakan hammock
Ketika kurang tidur, hormon leptin (hormon yang merangsang rasa lapar) dan hormon ghrelin menjadi terganggu.

Sedangkan, stres dapat meningkatkan produksi hormon kortisol, hormon ini dapat mengganggu kerja hormon-hormon lain. Jika hormon-hormon tersebut terganggu, rasa lapar dan ngidam makanan pun menjadi meningkat.

10. Aktif bergerak

ilustrasi menggunakan tanggaDragonImages ilustrasi menggunakan tangga
Siapa bilang membakar kalori hanya dengan olahraga saja? Cara menurunkan berat badan tanpa olahraga bukan berarti bisa tidak bergerak sama sekali.

Kita bisa membakar kalori hanya dengan membersihkan rumah, mengajak anjing jalan-jalan, bahkan menaiki tangga.

Menurut fisiologi olahraga dan pelatih pribadi di Northem, California yang dikutip Prevention.com, “Nyalakan musik, tambahkan semangat yang membara, dan nikmati gerakanmu.”

Kamu juga bisa pergi membeli makanan atau keperluan sendiri, tanpa meminta tolong pada orang. Membawa barang belanjaan bisa menjadi olahraga ringan yang membakar kalori tanpa disadari.

Baca juga: 20 Cara Mudah Lebih Aktif Bergerak Selama di Kantor

Jika harus pergi ke toilet, pilihlah toilet yang sedikit jauh, pun dengan memilih parkiran dan tempat makan.

Begitu juga ketika harus pergi ke lantai atas yang terdekat di suatu gedung, mungkin kamu bisa gunakan tangga sebagai alternatif dibandingkan lift.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com