Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memilih Shampo yang Tepat untuk Pemilik Rambut Tipis

Kompas.com - 21/07/2018, 09:05 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Rambut yang tebal berkilau adalah tanda rambut yang sehat. Sayangnya, masih banyak orang yang mengalami masalah dengan ketebalan rambutnya. Rambut tipis memang bikin tidak pede dan khawatir lama-lama akan botak.

Namun kita tidak harus putus asa. Apabila kamu mengetahui penyebabnya serta jenis shampo yang tepat untuk rambut yang tipis, masalah ini bisa diatasi dengan mudah.

Kebanyakan kasus rambut tipis berakar dari faktor genetik alias keturunan. Meski begitu, rambut yang tipis bukan jaminan kebotakan.

Jika anggota keluargamu tidak memiliki masalah rambut yang sama, rambut tipismu bisa jadi dipengaruhi oleh makanan dan gaya hidup tidak sehat selama ini.

Rambut tipis dan mudah rontok cenderung dialami oleh orang-orang yang kurang makan protein, zinc, vitamin B, serta biotin. Ketiga nutrisi ini saling bekerja sama untuk memperkuat struktur batang rambut dan mempercepat pertumbuhan rambut.

Ditambah lagi, pola makan tinggi lemak jenuh dan bernilai indeks glikemik tinggi tanpa disadari juga ikut membuat rambut cepat rusak.

Baca juga: Minder karena Rambut Tipis? Coba Lakukan 10 Cara Ini

Faktor penyebab rambut tipis lainnya adalah kebersihan pribadi yang kurang. Rambut yang berketombe dan berminyak karena jarang keramas dapat mencegah rambut baru untuk tumbuh.

Maka, pastikan rutin merawat rambut, dan pilihlah shampo yang tepat agar masalahnya tidak semakin merambat.

Tips memilih shampo yang tepat untuk rambut tipis

Shampo yang baik untuk pemilik rambut tipis bisa dilihat dari kandungan bahannya. Ketika ingin beli shampo baru, cek apakah produk pilihanmu mengandung bahan-bahan berikut:

1. Rumput laut (seaweed), protein kedelai, dan shea butter

Sebuah penelitian dari Korea menyatakan bahwa kombinasi kandungan rumput laut, kedelai dan shea butter membantu menguatkan rambut supaya tidak gampang patah dan rontok.

Rumput laut merangsang pertumbuhan sel kulit kepala sehat untuk memberikan jalan bagi pembentukan folikel rambut baru. Bahan aktif dalam rumput laut juga bisa mencegah kebotakan. Sementara itu, protein kedelai dan shea butter bermanfaat untuk memperkuat akar dan helai rambut.

2. Biotin (Vitamin B5)

Manfaat biotin dan asam pantotenat (vitamin B5) telah lama dipercaya dapat menguatkan dan menebalkan rambut serta mengurangi rambut rontok.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com