Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/07/2018, 08:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Apa hal pertama yang dilakukan para kolektor saat mendapatkan sepasang sneaker baru? Jawabannya adalah mengunggah fotonya ke Instagram. 

Membagikan ke media sosial, termasuk Instagram dan membuat tagar (hastag), sudah menjadi bagian dari kebiasaan pecinta sneaker.

Dilansir dari Footwearnews, untuk pertama kalinya terungkap data tentang sneaker paling populer di Instagram. 

Menurut data dari forward2me, sneaker terpopuler pertama di Instagram ditempati oleh Adidas NMD, dengan 5.709.871 unggahan menggunakan tagar tersebut.

Sepatu Adidas NMDDOC. Adidas.com Sepatu Adidas NMD

 

Kemudiaan diikuti Kanye West Yeezy Boost 350 berada di posisi kedua dengan 4.198.238 unggahan, Vans Old Skool di posisi ketiga, Adidas Superstar di posisi keempat dan Converse Chuck Taylor di tempat kelima.

Sementara Nike, yang biasanya dianggap mendominasi dunia sepatu, berada di posisi ketujuh—diwakili oleh Air Max 90. Sedangkan Air Jordan 1 yang disebut-sebut sneaker legendaris menempati posisi ke-18.

Daftar 30 sneaker terpopuler di Instagram:

  1. Adidas NMD
  2. Adidas Yeezy 350
  3. Vans Old Skool
  4. Adidas Superstar
  5. Converse Chuck Taylor, All Star
  6. Adidas Originals Stan Smith
  7. Nike Air Max 90
  8. Nike Air Huarache
  9. Adidas Neo
  10. Adidas Ultra Boost
  11. Vans Authentic
  12. Nike VaporMax
  13. Nike Air Zoom
  14. Converse Original
  15. Nike Air Max 1
  16. Vans Era
  17. Nike Air Force 1
  18. Nike Air Jordan 1
  19. Nike Air Max 97
  20. Nike Flyknit Racer
  21. Nike Air Max 95
  22. Nike Cortez
  23. Puma Suede
  24. Asics Gel
  25. Nike Air Presto
  26. Air Jordan XI
  27. Adidas Pharrell
  28. Air Jordan IV
  29. Air Jordan VI
  30. Air Jordan III
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com