Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemilik Otot Kuat Mempunyai Harapan Hidup Lebih lama?

Kompas.com - 30/08/2018, 06:06 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selama ini, banyak orang memperdebatkan manfaat antara olahraga kekuatan dan kardio.

Namun, riset terbaru menemukan olahraga kekuatan ternyata bermanfaat untuk meningkatkan harapan hidup. Riset dilakukan oleh peneliti dari University of Michigan.

Hasil riset menunjukan pemilik otot yang kuat memiliki harapan hidup lebih lama.

Dilansir dari Independent, riset ini telah dipublikasikan dalam Journal of Gerontology: Medical Sciences.

Periset berhasil membuktikan orang dengan kekuatan otot rendah, 50 persen lebih mungkin mengalami kematian dini daripada mereka dengan otot yang lebih kuat.

Untuk hasil yang optimal, peneliti menganalisis data dari 8.326 pria dan wanita AS yang berusia di atas 65 tahun, sebagai perwakilan dari populasi nasional.

Periset menemukan kekuatan otot, khususnya genggaman tangan, adalah hal penting karena menjadi penunjang dalam mobilitas seseorang. 

Kekuatan genggaman dianggap sebagi refleksi dari kekuatan keseluruhan tubuh dan mudah diukur menggunakan dinamometer atau alat pengukut kekuatan, yang bekerja hanya dengan meremas alat tersebut untuk mengukur kekuatan dalam satuan kilogram.

"Menjaga kekuatan otot sangat penting untuk peningkatan harapan hidup dan melindungi diri dari penuaan,” kata Kate Duchowny, selaku pemimpin riset.

Riet menemukan sebesar 46 persen peserta dianggap memiliki kekuatan otot lemah berdasarkan ambang batas yang ditetapkan peneliti.

Terlebih lagi, mereka yang memiliki otot lemah kemungkinan besar mengalami risiko kematian dini daripada mereka yang memiliki otot lebih kuat.

Menurut Duchowny, inilah yang menjadi kunci mengapa risiko kematian kerap menghampiri mereka yang berusia lebih tua.

"Kelemahan otot adalah masalah kesehatan masyarakat yang serius," kata Duchowny.

Baca juga: Latihan Kekuatan Vs Kardio, Mana yang Lebih Unggul?

Kekuatan tangan adalah hal penting untuk melanjutkan hidup secara mandiri ketika tua nanti. Jadi, memiliki genggaman tangan yang kuat adalah kunci untuk hidup lebih baik di masa tua nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com