Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/09/2018, 09:56 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Tak hanya itu saja, toner juga berfungsi untuk menenangkan, memperbaiki dan menghaluskan permukaan kulit, serta mengurangi noda dan meminimalkan peradangan atau kemerahan pada kulit,

Kamu bisa memilih toner yang mengandung AHA/BHA ringan. AHA dan BHA adalah senyawa asam yang bekerja mengelupaskan kulit mati dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru.

3. Serum/essence

Serum wajah diperlukan untuk membantu meregenerasi dan mencerahkan kulit, melawan keriput, jerawat, noda hitam, atau warna kulit wajah yang tidak rata. Dibanding dengan pelembap biasa, kandungan bahan aktif di dalam serum mampu menembus ke bagian terdalam kulit lebih cepat dan efisien.

Setelah cuci muka dan menggunakan toner, oleskan serum ke seluruh wajah. Hindari mengoleskan di area sekitar mata, sudut mulut, dan lipatan hidung. Tunggu sekitar 10 menit agar serum dapat meresap ke dalam kulit.

4. Pelembap

Memiliki wajah yang berminyak bukan berarti tidak membutuhkan pelembap. Kulit berminyak tetap membutuhkan pelembab, supaya kulit tetap terhidrasi dengan baik. Ketika kulit dehidrasi, maka kelenjar minyak akan semakin terpicu untuk memproduksi minyak lebih banyak lagi.

Jangan asal pilih pelembap. Sebelum membeli, lihat dulu pada kemasan produk skincare. Pelembab untuk kulit berminyak biasanya akan mengandung kata-kata seperti water based, non-comedogenic, non-acnegenic, dan oil-free.

5. Sunscreen

Yang tak kalah penting, selalu pastikan menggunakan suncreen alias tabir surya apabila setiap kali ingin melakukan kegiatan di luar ruangan. Tabir surya tidak hanya melindungi kulit dari paparan sinar matahari saja, tetapi juga dapat membantu melembapkan kulit.

Kamu bisa memilih tabir surya yang berspektrum luas, memiliki kandungan beta hidroksi, serta bersifat non-comedogenic, water based, dan oil free.

Baca juga: Punya Masalah Kulit berminyak? Coba Konsumsi Makanan ini

Selain yang sudah disebutkan di atas, ada pula cara mengurangi minyak di wajah lainnya yang bisa kamu coba.

Cara mengurangi minyak di wajah ini melibatkan dokter atau tenaga ahli di bidang dermatologis untuk melakukannya. Beberapa perawatan di klinik kecantikan untuk mengurangi minyak di wajah di antaranya:

  • Photodynamic therapy alias PDT. Perawatan ini menggunakan obat khusus yang diterapkan pada kulit dan kemudian diaktifkan dengan cahaya LED. Fungsinya untuk mengurangi aktivitas sel-sel pada kelenjar sebum sehingga produksi sebum di wajah berkurang.
  • Laser.Tembakan cahaya yang intens dari laser dapat membantu mengurangi produksi kelenjar sebum.

Jika dilakukan oleh dokter profesional yang berpengalaman, kedua perawatan di atas tidak akan menimbulkan efek samping. Pun jika ada, efek samping yang muncul bisa diminimalisir dengan baik.

Oleh sebab itu, pastikan selalu melakukan perawatan di klinik kecantikan yang sudah terpercaya dan punya reputasi baik dengan tenaga ahli tersertifikasi. Ingat, jangan pernah mengambil risiko dan tawar-menawar dalam melakukan perawatan wajah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com