Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perawatan Kulit Yang Harus Diperhatikan Para Pelari

Kompas.com - 21/09/2018, 13:09 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rutin melakukan olahraga lari membuat kita terbiasa beraktivitas di tempat terbuka, bergelut dengan cuaca lembap atau panas, terpapar sinar ultraviolet, hingga bermandikan keringat.

Kombinasi dari hal-hal tersebut bisa menyumbat pori-pori wajah dan pada akhirnya memunculkan jerawat.

Risiko munculnya bintik hitam, kerutan dan garis-garis halus pun meningkat. Oleh karena itu, penting bagi para pelari untuk mengetahui jenis perawatan wajah yang paling dibutuhkan. Apa saja?

1. Membersihkan wajah sebelum lari

Saat berlari kita akan berkeringat sangat banyak, jadi kita perlu memastikan pori-pori kulit wajah dalam kondisi yang bersih. Pastikan tak ada kotoran yang terperangkap bersama keringat sehingga memicu munculnya jerawat.

Pilihlah pembersih wajah yang tak terlalu keras dan cukup lembut untuk membersihkan wajah.

2. Pastikan wajah terhidrasi

Untuk menjaga kulit tetap lembap dan terhidrasi, mungkin kita seringkali memilih produk krim, lotion atau balm. Namun, para pelari sebaiknya menggunakan produk yang lebih ringan dari produk-produk tersebut.

Kamu bisa memilih produk perawatan seperti serum karena cepat diserap oleh kulit dan mampu melakukan penetrasi dalam ke sejumlah lapisan kulit.

Meski perlindungannya tidak sebaik pelembap, namun serum mampu melindungi kulit dari racun-racun dari luar.

Mengaplikasikan serum sama dengan mengaplikasikan tameng pelindung pada lapisan kulit. Sehingga produk apapun yang ada di permukaan kulit akan perlahan terhapus oleh keringat.

Baca juga: Simak, 5 Hal Wajib Sebelum Ikut Lomba Lari

Ilustrasi pelembapsasilsolutions Ilustrasi pelembap
3. Lindungi wajah dengan SPF

Kita seringkali dianjurkan untuk mengaplikasikan pelembap dan tabir surya (SPF) yang ada dalam satu produk. Namun, para pelari disarankan menggunakan dua produk spesifik dengan fungsi terpisah.

Jika kamu sudah mengaplikasikan serum yang cepat diserap, pada lapisan berikutnya kamu perlu menggunakan tabir surya yang ramah dengan aktivitas olahraga.

Sebab, paparan sinar matahari langsung akan menyebabkan munculnya bintik hitam, kerutan, garis halus, dan menyebabkan kanker.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com