KOMPAS.com - Banyak orang mengatakan dan membuktikan bahwa meditasi sangat baik untuk mengatasi stres.
Kabar baiknya, ternyata meditasi tak hanya dilakukan dengan duduk bersila, mata tertutup, dan mengosongkan pikiran saja.
Ada beberapa aktivitas sehari-hari yang juga terhitung sebagai praktik meditasi.
Ini mungkin terdengar konyol. Tapi, jika kita mempraktikannya, manfaat yang sama seperti meditasi bisa kita peroleh.
Menurut psikolog klinis dan guru yoga Dr Carla Marie Manly, hal kecil seperti menghirup aroma kopi bisa dianggap sebagai pengalaman meditatis jika kita melakukannya dengan perlahan.
"Di dunia kita yang sibuk, kita cenderung berpikir kedamaian dan ketenangan bisa kita miliki di masa mendatang," kata Manly.
Padahal, kata Manly, kedamaian dan ketenangan itu bisa kita miliki saat ini juga. Tanpa terpengaruh betapa sibuknya dunia luar.
Menurutnya, banyak orang-orang sibuk melakukan segala hal dengan buru-buru hanya untuk mengejar waktu demi pekerjaan.
Mereka lupa saat melakukan semua hal dengan tergesa-gesa, ada momen kenikmatan yang hilang.
"Apakah saat terjebak dalam kemacetan, makan, atau membersihkan rumput di kebun, momen saat ini dapat diubah menjadi momen yang meditatif," paparnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.