KOMPAS.com - Kamu pernah merasakan mual, atau jantung berdebar, namun setelah diperiksa ke dokter, tidak ada problem kesehatan yang terganggu.
Pernah mengalami hal seperti ini?
Jika iya, bisa jadi apa yang kamu rasakan adalah gangguan psikosomatik.
Pikiran dapat berpengaruh pada tubuh. Pikiran dapat menyebabkan gejala-gejala fisik seperti jantung berdebar-debar, saat kita merasa takut.
Gangguan psikosomatik merupakan kondisi jiwa yang berpengaruh terhadap fisik.
Sebagian besar gangguan psikosomatik ini melibatkan pikiran dan tubuh.
Bagaimana kita bereaksi terhadap penyakit dan bagaimana kita mengatasi itu sangat bervariasi dari orang ke orang.
Baca juga: Diet Mediterania Juga Mampu Mengusir Depresi, Benarkah?
Misalnya, ruam psoriasis mungkin bagi kita tidak mengganggu, namun bagi beberapa orang hal ini membuat mereka tertekan dan sangat mengganggu.
Faktor mental juga mempengaruhi beberapa titik di tubuh. Misalnya merasakan sesak dan sakit dada, namun secara fisik tidak ditemukan adanya indikasi gangguan di jantung atau paru-paru.
Umumnya penderita psikosomatik berusia muda, dan didominasi wanita. Pemicunya adalah stres.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.