Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Beauty Vlogger Harus Berikan Review yang Jujur?

Kompas.com - 03/10/2018, 12:12 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjadi beauty vlogger kini menjadi hal yang umum di kalangan perempuan. Berbekal produk, kamera dan pengetahuan soal kecantikan—konten pun siap disiarkan ke publik.

Tapi, apakah cukup demikian? 

Salah satu content creator kecantikan, Fatya Biya, mengungkapkan bahwa tidak cukup kemampuan, seorang beauty vlogger juga harus memiliki sikap yang jujur agar tidak menyesatkan pengikutnya.

Kejujuran saat memaparkan produk atau honest review merupakan salah satu keharusan dalam membuat konten. Berbekal kejujuran soal produk tersebut, biasanya respon orang yang melihat pun akan positif.

Ia mencontohkan salah satu karakteristik dari konten kreatif kecantikan yang ia buat—honest review. Penilaian itu, kata Fatya, berasal dari orang-orang yang melihat kontennya.

Ia menceritakan pengalaman review produk kecantikan yang ternyata tidak sesuai ekspektasi pada review di beauty vlogger lain.  

“Kalau ada yang endorse pun, aku selalu bilang, aku akan honest review, gak bisa titip gimana-gimana, sudah ada SOP-nya gitu lah,” ujar Fatya, Jakarta, Selasa (2/10/2018).

Selain itu, menurut beauty vlogger yang sehari-hari bekerja ini, adalah penting untuk menjadi diri sendiri. Sebab, penonton saat ini sudah mulai pintar membedakan konten berisi review fake dan jujur. 

Jika sudah berkomitmen untuk menjadi content creator, menurut Fatya, maka harus tetap konsisten dan memiliki ide-ide baru. 

“Harus up to date. Semisal ada produk baru, maka harus cepat-cepat review,” saran Fatya.

Penting juga untuk tetap terkoneksi dengan beauty vlogger lain. Sebab, bergabung dengan komunitas yang memiliki satu hobi bisa menjadi sumber inspirasi.

“Aku enggak lihat beauty vlogger lain sebagai saingan, melainkan komunitas. Kita biasa ngobrol soal perkembangan make up terbaru,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com