Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Bikin Alis Tebal Alami dari 5 Make Up Artist Profesional

Kompas.com - 05/10/2018, 12:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Vogue

Gucci Westman

Make up artist yang pernah merias Jennifer Aniston mengungkapkan, untuk membuat alis tebal, ia mengenakan pena cair asal Jepang, Suqqu.

“Kamu bisa membuatnya super tipis, sehingga terlihat lebih otentik. Sebab, sangat penting untuk menyikat dengan sikat alis untuk menyatukan bulu-bulu alis,” kata dia.

Baca juga: Tips Memilih Produk Alis yang Tepat

Dick Page

Sementara itu, make up artist Dick Page, memulai dengan menyikat alis. Setelah itu, ia membuat sketsa sedikit warna ke bagian alis paling atas.

“Lalu saya sikat alis kembali dari bawah, dan isi dengan sapuan warna pendek menggunakan sikat eyeliner,” katanya.

Dia mengaku lebih suka warna krem, namun ia tak menutup kemungkinan bisa menggunakan pensil alis.

Untuk tampak tebal, Page menggunakan brow powder, kemudian menyisir clear gel untuk mengontrol bentuknya.

Daniel Martin

Terakhir, make up artist pernikahan Meghan Markle, Daniel Martin, mengungkapkan, dibanding menggunakan bedak atau gel, ia lebih memilih hard pencil dalam membuat coretan pendek.

Hal itu karena hard pencil mampu mengisi lubang-lubang tipis di alis, sehingga tidak menciptakan tampilan berlebih.

Baca juga: Tips Membentuk Alis Sesuai Karakter Wajah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber Vogue
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com