Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 14/09/2022, 08:04 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Di Indonesia, salah satu minuman paling favorit di tengah keluarga adalah teh.

Kemudahan untuk mendapatkan, cita rasa, dan juga khasiat teh adalah sejumlah hal yang membuat minuman ini menjadi digemari.

Menariknya, ada berbagai jenis teh yang masing-masing memiliki rasa dan manfaat beragam. Di antaranya adalah teh hijau dan teh hitam.

Memang, apa perbedaan teh hijau dan teh hitam? Adakah manfaat khususnya bagi kesehatan?

Kedua teh ini sama-sama berasal dari daun tanaman Camellia sinensis. Perbedaan teh hijau dan teh hitam yang utama adalah proses pembuatannya.

Teh hitam diproses sedemikian rupa melalui fermentasi, sedangkan teh hijau hanya melalui satu kali proses penyaringan. Karena perbedaan dalam pengolahannya, kandungan kedua teh ini pun berbeda.

Baca juga: Dari 5 Jenis Teh Ini, Mana yang Paling Sehat?

Teh hijau

Ilustrasi teh hijau.Thinkstockphotos Ilustrasi teh hijau.
Teh hijau dikenal sebagai sumber antioksidan polifenol yang kuat, khususnya epigallocatechin-3-gallate (EGCG). Itulah mengapa teh hijau dipercaya punya segudang khasiat untuk menunjang kesehatan tubuh.

Manfaatnya mulai dari menghambat perkembangan sel kanker, mengurangi penumpukan plak beta-amyloid di otak pada orang dengan Alzheimer, memberi efek nyaman dan rileks bagi tubuh, hingga bertindak sebagai anti mikroba.

Jika teh hitam dibuat melalui proses fermentasi, maka berbeda dengan teh hijau. Itu sebabnya, teh hijau punya warna yang jauh lebih terang daripada teh hitam.

Baca juga: Benarkah Rajin Minum Teh Hijau Bisa Menurunkan Kolesterol?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com