Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/10/2018, 15:17 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com - Kantor Imigrasi Jakarta Barat memberi kemudahan kepada warga masyarakat yang ingin membuat paspor dengan membuka gerai Unit Layanan Paspor Wilayah I di Lippo Mal Puri, Jakarta Barat dalam waktu dekat.

Pada tahap awal, gerai Unit Layanan Paspor akan melayani permohonan paspor biasa, yakni baru dan penggantian, bagi seluruh warga negara Indonesia.

Pemohon yang hendak mengajukan permohonan dapat melakukan pendaftaran antrian online/ booking melalui aplikasi Antrian Paspor Online atau melalui website www.imigrasi.go.id.

Proses permohonan paspor akan dilakukan secara one stop service, di mana pemohon yang telah memiliki nomor antrian akan mendapat kesempatan untuk melakukan pembuatan paspor dengan proses penyerahan berkas, entri data dan wawancara pada hari yang sama.

Paspor akan dapat diambil 3 hari kerja setelah pembayaran. Diharapkan nantinya gerai Unit Layanan Paspor tersebut  dapat menampung kuota hingga 250 pemohon setiap harinya untuk dapat menampung permintaan pemohon paspor Republik Indonesia.

Gerai layanan paspor ini berlokasi di lantai basement Lippo Mall Puri yang akan beroperasi pada jam kerja hari Senin hingga Jumat mulai pukul 08:00 WIB sampai dengan 16:00 WIB.

Direktur Lippo Mal Puri, Rita Yovita, mengatakan ini adalah pertama kalinya di Indonesia gerai pembuatan paspor dibuka di pusat perbelanjaan.

"Jumlah travelers terus meningkat. Kebutuhan pembuatan dan perpanjang paspor akan semakin meningkat. Hadirnya gerai unit paspor di mal kami ini dapat menambah variasi layanan bagi pengunjung," katanya.

Penandatangannan MOU antara Lippo Mall Puri dengan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Barat yang dilakukan pada 16 Oktober 2018 .Dok Lippo Mal Puri Penandatangannan MOU antara Lippo Mall Puri dengan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Barat yang dilakukan pada 16 Oktober 2018 .


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com