Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/11/2018, 14:15 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Meskipun harga tiket pesawat cenderung lebih mahal daripada moda transportasi lainnya, tak semua orang bisa merasa nyaman ketika naik pesawat.

Misalnya, karena kursi yang kurang nyaman, ruang kaki yang terlalu sempit, takut terbang, dan masalah lainnya.

Nah, ada 10 cara yang bisa kamu lakukan demi mendapatkan kenyamanan ketika bepergian menggunakan pesawat, termasuk agar bisa tidur dengan nyenyak.

1. Bawa selimut travel

Suhu dingin adalah salah satu masalah ketika bepergian naik pesawat. Namun, membawa banyak jaket atau baju hangat dinilai kurang efektif karena akan menambah barang bawaan.

Solusinya, kamu bisa membeli selimut travel sebagai penghangat kala bepergian. Selimut juga bisa dialihfungsikan sebagai bantal untuk punggung maupun leher.

Selimut travel tak akan memakan banyak tempat karena ukurannya yang kecil dan ringan ketika dibawa kemana-mana.

Baca juga: 5 Trik Supaya Bisa Tidur Nyenyak di Pesawat

2. Gunakan penutup mata

Penutup mata penting untuk membuatmu tidur lebih nyaman di pesawat. Sebab, tingkat kegelapan adalah faktor yang penting agar bisa tidur nyenyak.

Gelap menstimulasi produksi hormon melatonin, yang akan membantu kita rileks dan tertidur.

3. Bawa pelembap

Udara dalam pesawat bisa membuat kulit dehidrasi. Maka tak heran jika kamu mengalami mata kering atau kulit yang memanas ketika terbang.

Kamu bisa menyiapkan tetes mata atau produk-produk lainnya yang berfungsi menghidrasi, seperti pelembab.

Kamu bisa juga membawa masker lembaran (sheet mask) untuk menghidrasi kulit jika bepergian jarak jauh.

Baca juga: Cara Menjaga Kulit Tetap Segar Setelah Penerbangan Panjang

4. Beli bantal travel

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com