Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hal yang Perlu Dihindari Setelah Kulit Terbakar Matahari

Kompas.com - 08/11/2018, 08:08 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Selain tidak mengandung bahan kimia, pastikan juga kandungan krim apapun yang kamu gunakan pada kulit bebas alkohol. Bukan tanpa alasan, karena dr. Shereene Idriss, dokter dermatologi kosmetik menjelaskan bahwa alkohol bisa mengeringkan sediaan minyak alami yang ada pada kulit.

Itu sebabnya, ketika diberikan di area kulit yang mengalami sunburn, malah bisa mengganggu proses penyembuhan kulit. Akibatnya, kulit yang rusak membutuhkan waktu lebih lama lagi untuk sembuh.

5. Menutupinya dengan make up

Hal lain yang dilarang untuk dilakukan setelah kulit terbakar matahari, yakni menutup kulit yang terluka dengan menggunakan make up.

Dr. Idriss menuturkan bahwa melapisi area kulit yang mengalami iritasi dengan polesan make up akan meningkatkan risiko mengalami infeksi ataupun reaksi alergi — terlebih jika menggunakan spons dan kuas make up yang kotor.

Di masa ini kulit sangat membutuhkan ruang untuk bernapas, maka tahan dulu keinginan merias wajah untuk membiarkan pori-pori kulit tetap terbuka terbuka dan melakukan proses penyembuhan alaminya.

6. Jarang minum air

Kulit yang kering setelah terbakar matahari perlu asupan lebih banyak cairan agar bisa cepat sembuh. Ini karena proses penyembuhan luka bakar akan membuat kulit cenderung menyerap lebih banyak cairan. Hal ini jugalah yang membuat kita rentan mengalami dehidrasi selama masa pemulihan.

Maka sebaiknya cukupi asupan cairan dalam tubuh dengan minum lebih banyak air setiap harinya.

7. Memakai pakaian ketat

Salah satu hal yang mungkin sering terlewatkan setelah kulit terbakar matahari adalah memakai pakaian yang ketat. Ya, sama seperti penggunaan make up, kamu juga tidak dianjurkan untuk memakai pakaian yang terlalu ketat demi membiarkan kulit bernapas.

Kulit yang meradang harus dibiarkan terbuka karena di saat ini sistem imun tubuh sedang merespon kerusakan dengan cara meningkatkan aliran darah ke area yang rusak guna mempercepat penyembuhan. Itu sebabnya, kulit mengalami kemerahan, panas, dan iritasi.

Memakai pakaian ketat justru bisa menyebabkan kerusakan yang semakin parah setelah kulit terbakar matahari.

Baca juga: Bahaya Keseringan Pakai Celana Jeans Ketat Bagi Kesehatan Mr. P

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com