Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rambut di Wajah Pria Juga Cerminkan Kondisi Kesehatan

Kompas.com - 27/11/2018, 20:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak pria yang menganggap menumbuhkan rambut di wajah, seperti brewok atau kumis, bisa menambah sisi maskulin dalam diri mereka.

Apa pun alasannya, ternyata sebenarnya kita perlu memperhatikan rambut yang tumbuh di wajah karena bisa menunjukkan ada tidaknya gangguan kesehatan.

Dokter kulit Joel Schlessinger dan pakar nutrisi Paul Salter sepakat, rambut di wajah bisa menjadi pertanda bagi kondisi kesehatan kita.

Dilansir dari Reade'r Diggest, berikut kondisi kesehatan kita dilihat dari rambut di wajah.

1. Rontok

Jenggot yang rontok bisa menjadi pertanda adanya alopecia barbae yang merupakan gangguan autoimun. Meski tidak menular atau pun berbahaya, tetapi kondisi ini bisa memicu iritasi, rasa terbakar, dan peradangan kulit.

Autoimun ini terjadi karena tubuh mulai melihat folikel rambut sebagai "penyusup" dan menyerang sel rambut sampai berhenti tumbuh.

Kondisi ini tak dapat diobati. Konsultasikan dengan dokter terutama jika kerontokan brewok disertai dengan rambut rontok di kepala dan juga rasa lemas, berat badan turun tanpa sebab, atau gangguan pencernaan.

Bisa jadi, kondisi ini disebabkan karena adanya gangguan tiroid, lupus atau diabetes.

Baca juga: Tips Agar Janggut Tumbuh Lebih Lebat dan Keren

2. Jenggot tipis atau menipis

Jenggot yang semula lebat kemudian jadi menipis bisa disebabkan karena kekurangan nutrisi penting. Paul Salter mengatakan, jika kita tak mengonsumsi kalori yang cukup, pertumbuhan dan pemeliharaan rambut tidak akan optimal.

Protein memainkan peran penting dalam membangun dan memperbaiki jaringan. Jika kekurangan zat gizi ini, tubuh akan mengambil protein dari mana saja. Inilah yang memicu dapat menyebabkan kerontokan rambut.

Untuk itu, kita harus mengonsumsi sumber protein sehat tanpa lemak.

Nutrisi lain yang mendorong pertumbuhan rambut sehat adalah vitamin E dan C, seng, biotin, dan asam lemak.

Menipisnya rambut di wajah juga bisa pertanda adanya alergi makanan khusus yang kita alami.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com