Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencicipi Salad Bercita Rasa Prancis, Thailand, dan Amerika

Kompas.com - 16/01/2019, 20:37 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjalani pola makan sehat tidak harus mengorbankan rasa.

Pesan itulah yang ingin disampaikan okeh SaladStop! lewat berbagai kreasi saladnya. Termasuk tiga menu salad yang terinspirasi dari beberapa cita rasa khas kuliner beberapa negara.

Tiga menu tersebut adalah Truffle Wonder (Prancis), Sawadee (Thailand) dan Tomato Tango (Amerika Serikat). Setiap menu punya ciri khas yang dibawa yang membuat penikmatnya bisa menikmati rasa masakan khas sebuah negara.

Hmm...seperti apa rasanya?

1. Truffle Wonder

Salah satu menu seasonal SaladStop! yang diperkenalkan Januari 2019 di SaladStop! Senayan City, Jakarta, Rabu (16/1/2019), Truffle Wonder.KOMPAS.com/Nabilla Tashandra Salah satu menu seasonal SaladStop! yang diperkenalkan Januari 2019 di SaladStop! Senayan City, Jakarta, Rabu (16/1/2019), Truffle Wonder.
Jamur yang terkenal dengan aromanya yang harum dan khas ini sangat identik dengan masakan di wilayah Eropa, terutama Prancis dan Italia.

Marketing Manager SaladStop! Adhi Putra Tawakal menjelaskan, jenis yang digunakan untuk dressing spesial mereka adalah white truffle premium.

"Kualitas internasional yang dipakai juga di standar kuliner Prancis, Italia dan daerah Eropa lainnya," kata Adhi dalam peluncuran menu seasonal terbaru di SaladStop! Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (16/1/2019).

Dalam menu tersebut, terdapat dua jenis sayuran utama, yaitu romaine dan rocket leaf (aragula). Tak menggunakan daging-dagingan, sumber protein menu Truffle Wonder didapatkan dari keju feta yang tersaji lembut di dalam mangkuk salad.

Ada pula tambahan tomat ceri, kapsikum dan jagung manis serta jeruk mandarin dan toasted almond.

Bagi kamu yang menyukai salad dengan rasa "nano-nano", Truffle Wonder patut kamu coba. Perpaduan rasa yang disajikan cukup unik karena "menabrakkan" rasa manis dari jeruk mandarin, rasa pahit-pedas dari rocket, almond yang gurih, serta kenikmatan dressing white truffle vinaigrette.

Yumm!

2. Sawadee

Salah satu menu seasonal SaladStop! yang diperkenalkan Januari 2019 di SaladStop! Senayan City, Jakarta, Rabu (16/1/2019), Sawadee.KOMPAS.com/Nabilla Tashandra Salah satu menu seasonal SaladStop! yang diperkenalkan Januari 2019 di SaladStop! Senayan City, Jakarta, Rabu (16/1/2019), Sawadee.
Dari namanya, kita sudah bisa menebak bahwa menu salad ini terinspirasi dari kuliner Thailand. Sama halnya seperti kuliner Thailand lain, Sawadee juga memiliki cita rasa pedas, asam dan manis yang berpadu menjadi satu.

Sayur yang digunakan pun merupakan sayur-sayuran yang biasa ditemukan pada masakan Thailand. Seperti wortel, mentimun, bawang merah, serta tomat ceri dan kapsium.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com