Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tampil Di Super Bowl, Adam Levine Kenakan Rolex Langka Rp 1,3 M

Kompas.com - 06/02/2019, 11:14 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Vokalis Maroon 5 Adam Levine boleh jadi menjadi sorotan berbagai media karena penampilan bandnya yang cukup kontroversial pada panggung halftime show Super Bowl 2019, akhir pekan lalu.

Namun, ada satu hal yang mungkin luput dari perhatian banyak orang, yaitu jam berkilau yang dikenakan Levine di pergelangan tangannya pada sepanjang penampilan.

Saat itu, Levine menggunakan Rolex Rainbow Daytona Everose gold. Koleksi The Rainbow Daytona sendiri diluncurkan secara terbatas pada 2012 dan langsung mendapat sorotan dari para pecinta jam tangan.

Tahun lalu, pada Baselworld Watch and Jewellery Show, Rolex memperkenalkan edisi Everose yang terbuat dari campuran emas merah muda.

Rolex Daytona Rainbow Everose Goldrolex Rolex Daytona Rainbow Everose Gold
Jam tersebut menggunakan subdial kristal emas merah muda dengan 36 safir pada bagian bezel, 56 berlian pada bagian lug dan case, serta indeks safir berwarna.

Kepada Insider, Rolex UK menyebutkan bahwa harga retail jam tersebut adalah £74,700 atau sekitar Rp 1,347 miliar.

Menurut pakar jam tangan di Hodinkee, edisi Everose gold yang dikenakan Levine termasuk salah satu jam tangan yang paling sulit dicari saat ini.

Namun, rasanya tidak heran jika penggemar berat Rolex seperti Levine bisa memilikinya.

Khusus untuk malam itu, pesona Levine bahkan dikalahkan oleh jam tangannya sendiri.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com