Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/02/2019, 07:07 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Deodoran juga menyebabkan kulit ketiak jadi lebih asam yang bisa mencegah adanya reaksi antara keringat dengan bakteri.

Selain deodoran, kita juga bisa menggunakan antiperspiran. Produk ini mengandung bahan aktif seperti aluminium klorida atau aluminium zirconium tetrachlorohydrex yang bisa memblokir kelenjar apokrin untuk memproduksi keringat.

Jumlah keringat pada ketiak akan lebih sedikit dan bau ketiak juga jadi berkurang.

Baca juga: Deodoran Alami, Alternatif untuk Bebas Keringat Secara Aman

3. Jaga kebersihan tubuh

Kurang menjaga kebersihan tubuh menyebabkan bakteri menempel dan sel kulit mati menumpuk. Akibatnya, kulit jadi kotor dan menimbulkan bau tidak sedap, terutama pada ketiak. Untuk mencegahnya, kebersihan tubuh perlu ditingkatkan.

Jadi, mandilah dua kali sehari. Gunakan sabun dan gosok kulit hingga bersih untuk menghilangkan bakteri di sekitar ketiak dan bagian tubuh lainnya. Kemudian, keringkan tubuh untuk mencegah kulit lembap dan bakteri berkembang biak dengan cepat.

4. Pilih pakaian yang tepat

Mencegah dan mengurangi bau ketiak bukan hanya fokus pada kebersihan tubuh saja. Kebersihan pakaian dan pilihan bahan pakaian juga harus diperhatikan.

Mencuci baju hingga bersih, menambahkan pewangi, serta menjemurnya di bawah sinar matahari bisa mematikan bakteri. Tempat menyimpan baju juga harus bersih dan kering.

Jika kamu mudah berkeringat, maka bahan pakaian yang dipilih harus terbuat dari serat alami seperti katun. Bahan katun memungkinkan kulit bernapas dan dapat menyerap keringat lebih baik dibanding wol atau polister.

Hindari menggunakan pakaian yang masih basah karena bisa menyebabkan bakteri berkembang lebih banyak.

Baca juga: Stres dan Malas Cuci Bra Bisa Sebabkan Bau Badan

5. Perhatikan menu makanan

Mengurangi munculnya bau ketiak, bisa dilakukan dengan memerhatikan kembali makanan yang kita makan.

Pasalnya, ada beberapa makanan yang dapat menyebabkan bau ketiak, seperti bawang-bawangan, makanan pedas dan panas, serta minuman beralkohol. Menghindari makanan tersebut bisa membantu bau ketiak jadi berkurang.

Baca juga: Cermati, 5 Jenis Santapan yang Bisa Picu Bau Badan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com