Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Doyan Makan, Motivasi Marsha Aruan Rajin Berolahraga

Kompas.com - 07/02/2019, 09:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setiap orang memiliki alasan masing-masing untuk memulai olahraga.

Misalnya, karena mengejar target berat badan, atau karena ikut dengan teman-teman dekat yang gemar dengan salah satu jenis olahraga.

Aktris Marsha Aruan juga memiliki motivasi sendiri. Hobi makan membuatnya semangat untuk rajin berolahraga.

"Biasanya kalau olahraga, tujuan aku supaya bisa makan banyak," kata Marsha sambil tertawa.

"Tapi juga bonusnya sehat."

Hal itu diungkapkannya pada peluncuran Emina Bright Stuff di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu (6/2/2019) kemarin.

Marsha mengaku gemar mencoba beberapa jenis olahraga. Beberapa waktu terakhir aktris kelahiran 24 Oktober 1996 itu sedang menjahal olahraga boxing, Muai Thai, dan lari.

Namun, jadwal olahraganya tak selalu rutin. Terutama ketika Marsha disibukkan dengan promo dan syuting film.

Tak hanya olahraga, upaya lainnya yang dilakukan Marsha untuk menjaga berat badan ideal adalah mengatur pola makan.

Misalnya, dengan berlangganan katering diet dalam seminggu.

"Aku tuh gampang turun dan naik. Jadi kalau berat badan turun oh berarti sudah bisa jaga nafsu makannya," ucap kekasih El Rumi itu.

Menjaga berat badan ideal, menurut dia, penting untuk bagi penampilan. Apalagi ia merasa tubuhnya juga tidak terlalu tinggi.

"Jaga badan penting. Kalau merasa sudah agak berat ya diet, olahraga," kata Marsha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com