KOMPAS.com - Hailey Baldwin akhirnya buka suara mengenai keputusannya menggunakan nama keluarga Justin Bieber usai menikah.
Bulan November 2018, Baldwin seolah mengonfirmasi kabar pernikahannya dengan mengubah nama akun Instagram-nya menjadi Hailey Rhode Bieber.
Pasangan itu dikabarkan menikah dalam upacara sipil saat musim gugur lalu di New York.
Kabar itu menyeruak sejak foto mereka saat memasuki gedung pengadilan untuk mendapat lisensi pernikahan, tersebar.
Bierber akhirnya mengonfirmasi kebenaran kabar itu lewat sebuah unggahan yang menunjukkan foto dirinya sedang berjalan bergandengan tangan dengan Baldwin.
"Istri saya luar biasa," tulis Bieber dalam unggahan itu.
Baca juga: Lewat Fesyen, Gigi Hadid dan Hailey Baldwin Dukung Korban Penembakan
Sayangnya, keputusan Baldwin mengubah namanya justru mendapat kritik mengingat nama "Baldwin" telah sangat familiar di mata publik.
Kini, wanita 22 tahun itu secara terang-terangan mengungkapkan alasannya mengadopsi nama sang suami.
Baldwin mengaku telah mendiskusikan hal ini dengan sang ayah yang berprofesi sebagai aktor, Stephen Baldwin.
“Saya sangat bangga dengan nama keluarga saya. Saya berasal dari keluarga besar dengan sejarah di industri ini,” kata Baldwin dalam sebuah wawancara.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.