Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tips Turunkan Berat Badan Hanya dalam 2 Minggu

Kompas.com - 18/03/2019, 17:13 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menurunkan berat badan adalah salah satu yang paling diharapkan oleh banyak orang yang kelebihan lemak.

Segala cara pun siap dilakukan, mulai dari menjaga makanan hingga mengatur aktivitas sehari-hari.

Namun tak jarang pula, mereka ingin menurunkan berat badan dengan cara yang lebih cepat.

Nah, seperti dikutip dari laman Reader's Digest, terdapat beberapa cara yang direkomendasikan pakar agar berat badan turun efektif--kira-kira selama dua pekan.

1. Kurangi asupan kalori

Menurut personal trainer Chrissy Lundgrentips umum untuk menurunkan berat badan adalah makan lebih sedikit daripada yang dibakar setiap hari.

"Kamu tidak perlu camilan di sela-sela waktu makan."

"Tubuh akan menjaga dirinya sendiri dan membakar lemak berlebih, serta energi yang tersimpan di antara waktu makan. Kurangi asupan kalori," kata dia.

Baca juga: Berapa Kalori yang Terbakar dengan Jalan Kaki?

2. Lakukan HIIT

Pelatihan interval intensitas tinggi (HIIT) adalah dasar dari sebagian besar kelas olahraga.

Jenis latihan ini meminta kamu untuk memberikan energi penuh dalam waktu singkat dengan selingan istirahat yang aktif untuk memungkinkan pemulihan.

Kamu cukup berjalan, kemudian setiap tiga menit kamu bisa berlari sebentar, lalu berjalan lagi selama tiga menit lagi untuk mengatur napas, kemudian lari sebentar lagi.

Tidak hanya efektif untuk membakar lemak dan kalori, HIIT juga membuat metabolisme pulih selama berjam-jam setelah selesai.

"Untuk mendapatkan sepenuhnya manfaat dari pelatihan ini, siklus ini harus berlangsung berulang kali selama 20-50 menit."

"Tubuh tidak hanya akan membakar kalori selama latihan, tapi juga akan membakar lemak setelah berolahraga karena konsumsi oksigen setelah berolahraga."

Demikian dijelaskan pakar kebugaran dan profesional Cody Patrick.

Baca juga: Tekan Nafsu Makan dengan Latihan Interval Tinggi

3. Berhenti makan gula

Bagi banyak orang yang bekerja terlalu keras, makanan olahan adalah solusi tercepat dan termudah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com