Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/05/2019, 08:42 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber AOL

KOMPAS.com - Pihak Istana Buckingham di luar dugaan mengeluarkan pernyataan kepada CBS News pada sekitar pukul 5.00, Kamis pagi (2/5/2019) waktu setempat.

Pernyataan itu hanya mengungkap bahwa bayi Meghan Markle dan Pangeran Harry belum lahir.

Statement ini muncul di tengah maraknya kabar di dunia maya yang menyebutkan bayi itu sebenarnya telah lahir.

Keterangan istana ini muncul hanya sehari setelah mereka mengumumkan bahwa Pangeran Harry akan melakukan perjalanan ke Belanda pekan depan. Tepatnya pada 8-9 Mei 2019.

Lalu muncul spekulasi dari banyak pengamat kerajaan menyusul pengumuman itu. Mereka umumnya menebak, bayi tentu sudah lahir sebelum perjalanan itu dilakukan. 

Baca juga: Meghan Markle, Kate Middleton, dan Kisah Kehamilan Mereka...

Kepastian mengenai kabar kelahiran anak pertama Meghan dan Harry memang mendapat perhatian lebih, setelah pasangan tersebut memutuskan untuk merahasiakannya.

Mereka mengaku akan menggunakan hari-hari awal dari anak mereka hanya untuk keluarga.

Langkah ini berbeda dengan pilihan yang diambil pasangan Kate Middleton dan Pangeran William yang terbuka kepada publik dan bahkan berfoto sebelum meninggalkan rumah sakit.

"Duke dan Duchess of Sussex sangat berterima kasih atas niat baik dari orang-orang di seluruh Inggris dan di seluruh dunia ketika mereka bersiap untuk menyambut bayi mereka."

"(Namun) Yang Mulia telah mengambil keputusan pribadi untuk merahasiakan rencana kelahiran bayi mereka."

Demikian pernyataan resmi pihak Istana Buckingham yang dilansir ke publik beberapa waktu lalu. 

Baca juga: Rahasia Meghan Markle dan Pangeran Harry soal Kelahiran Anak Mereka

Pada bulan Januari lalu, Meghan mengaku bayi yang dikandungnya akan lahir pada akhir April atau sekitar awal Mei 2019.

Lalu, sekitar dua minggu yang lalu, sumber di lingkungan kerajaan Inggris menyebut bahwa bayi itu akan lahir pada hari-hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AOL
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com