Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Gaya Hidup, Sandal Jepit Pun Bisa Dikoleksi...

Kompas.com - 03/05/2019, 10:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Alas kaki merupakan menjadi pelengkap penampilan yang penting bagi banyak orang.

Sebanyak 1-2 sepatu saja terkadang dianggap tak cukup. Bahkan, mereka selalu tergugah memiliki lagi ketika muncul seri terbaru.

Tapi, tidak hanya sepatu. Perilaku serupa rupanya juga dilakukan oleh para penggemar sandal jepit.

Sandal jepit mungkin kerap dipandang sebagai alas kaki yang hanya bisa digunakan di sekitar tempat tinggal.

Tapi bagi para penggemarnya, mereka bahkan bisa mengoleksi sandal jepit hingga beberapa jenis.

Penggemar merek alas kaki asal Brazil Havaianas, misalnya, bisa mengoleksi 5-10 pasang sandal jepit Havaianas.

Baca juga: Koleksi Khusus Havaianas untuk Perayaan Mickey Mouse ke-90

Padahal, untuk memiliki satu pasang, kita harus mengeluarkan uang hingga ratusan ribu Rupiah.

Menurut Senior Brand Manager Havaianas Indonesia, Margret Marito, biasanya penggemar sandal jepit Havaianas mulai membeli karena ada model atau motif sandal jepit yang mereka sukai.

Sandal jepit karya seniman kreatif, Diela Maharanie dalm rangka peluncuran kampanye Lets Summer oleh Havaianas.Dok. Havaianas Sandal jepit karya seniman kreatif, Diela Maharanie dalm rangka peluncuran kampanye Lets Summer oleh Havaianas.
Havaianas memang selalu mengeluarkan koleksi spesial. Koleksi yang baru saja diluncurkan, misalnya koleksi sandal Game of Thrones dan Avengers: End Game.

"Kami print (gambarnya) di sandal, mereka pikir, bisa dipakai sehari-hari, mereka lihat keren. Jadi bukan cuma untuk dikoleksi dan dipajang di rumah."

Hal itu diungkapkan Marget seusai peluncuran kampanye Let's Summer di gerai Havaianas Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (2/5/2019) kemarin.

Mengenakan sandal jepit di berbagai kesempatan juga dianggap sebagai bagian dari gaya hidup.

Tak hanya dikenakan di sekitar tempat tinggal, banyak orang kini sudah mengenakannya untuk jalan-jalan ke mal, tempat makan, berwisata, dan tujuan lainnya.

Baca juga: Sambut Liburan, Havaianas Luncurkan Sandal Aneka Motif Baru

Jika ingin tampak agak serius, kita bisa memilih sandal jepit dengan perhiasan.

Untuk Havaianas, disediakan sandal jepit bertabur kristal Swarovski yang tampak begitu anggun di kaki.

Menurut Margret, sandal jepit ini diproduksi rutin namun terbatas, dan hanya didistribusikan di gerai-gerai tertentu saja.

Harga yang ditawarkan untuk sandal jepit ini cukup fantastis, hingga menyentuh angka Rp 1 juta per pasang.

"Kami buat limited, memang ada real Swarovski-nya. Biasanya permintaannya dari mereka yang sudah dewasa," kata Margret.

Baca juga: Gandeng 4 Seniman, Havaianas Lelang Sepatu Custom untuk Lombok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com