KOMPAS.com - Meski dilakukan dalam waktu singkat, tidur siang tenryata memiliki sejuta manfaat.
Tidur siang membuat kita merasa lebih segar dan bersemangat. Namun, jika dilakukan dengan cara yang salah, tidur siang justru membuat kita merasa lebih lelah.
Sebaliknya, tidur siang bisa memberi kita manfaat besar jika dilakukan dengan benar.
"Tidur memengaruhi kecepatan, kekuatan, suasana hati, dan persepsi nyeri Anda, yang semuanya sangat penting selama beraktivitas," kata W. Christopher Winter, ahli ilmu syaraf.
Untuk pemulihan yang optimal usai melakukan olahraga yang keras, kata Winter, kita harus tidur setidaknya satu jam ekstra.
Sayangnya, para peneliti mengklaim atlet sering memiliki kualitas tidur yang rendah.
Riset dalam Journal of Sports Sciences menunjukkan satu dari empat pemain hoki profesional mengalami kesulitan tidur, dan satu dari enam dari mereka mengonsumsi pil tidur.
Sebuah riset kecil juga menunjukkan, pelatihan intensif dapat mengurangi kualitas tidur pada atlet sepeda.
Ini bisa disebabkan karena beberapa hal, seperi olahraga malam dan jadwal latihan yang padat, serta stres.
"Beberapa orang memaksa diri mereka untuk tidur nyenyak di malam hari sehingga menjadi 'bumerang' yang membuat mereka berbaring di tempat tidur dengan stres," kata Winter.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.