Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

G-Shock Kreasikan Jam Tangan Inovatif bagi Peselancar

Kompas.com - 26/05/2019, 16:40 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Watch Pro

KOMPAS.comSurfing bukan olahraga yang mudah. Setidaknya butuh kemampuan untuk membaca kapan ombak yang tepat untuk siap berselancar di atasnya.

Baru-baru ini, G-Shock meluncurkan tambahan terbaru untuk jajaran G-Lide yang diperuntukkan olahraga ekstrim tersebut.

Adalah GLX-5600KI, seri arloji terbaru dari G-Shock yang juga didukung oleh peselancar pro Kanoa Igarashi.

Arloji baru ini didasarkan pada G-Lide GLX-5600 yang menampilkan grafik pasang surut, alat penting untuk peselancar.

Dilansir laman Watchpro, desain arloji ini dirancang tipis dan berbentuk bujur sangkar untuk memastikan tidak menghalangi pergelangan tangan saat berselancar.

GLX-5600KI memiliki case semi-transparan, dengan tanda tangan 'Kanoa' Igarashi yang tertulis di bagian tengah atas dari arloji dan ujung tali dan case, serta dalam illumination ketika lampu latar dihidupkan.

Igarashi lahir di California pada tahun 1997 dan mulai berselancar pada usia tiga tahun.

Sejak saat itu ia terus memenangkan sejumlah kompetisi selancar besar dan baru-baru ini keluar sebagai juara di Kejuaraan World Surf League.

Baca juga: G-Shock Kolaborasi dengan Marvel Buat Koleksi Khusus Avengers

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Watch Pro
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com