Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sadarilah, 10 Alasan untuk Lebih Banyak Berpelukan

Kompas.com - 27/05/2019, 21:00 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

6. Luar biasa

Sesungguhnya, kekuatan sentuhan sangat dalam, dan tubuh dipenuhi dengan saraf yang siap untuk distimulasi.

Sebagian besar dari kita mungkin menginginkan sentuhan sepanjang hari, meski tidak menyadarinya.

Mengapa kita menghabiskan begitu banyak uang untuk pijat?

Rasa nyaman dan berkepanjangan memiliki potensi untuk tidak hanya mendongkrak semangat, tetapi juga mendatangkan rasa yang luar biasa bagi tubuh.

7. Menghilangkan mood jelek

Jika kamu merasa menjadi figur yang pemarah dan anti-sosial, cobalah mencari pelukan hangat. 

"Saya menjamin, kamu akan merasa sedikit, -meskipun mungkin tak sepenuhnya ya- menjadi lebih baik," kata Sara. 

Baca juga: 5 Manfaat Menyehatkan dari Pelukan

8. Kebaikan otak dan tubuh

Pelukan yang baik memiliki kekuatan untuk mendorong kita ke arah postur yang lebih baik, pernapasan yang lebih dalam, dan keadaan yang lebih santai.

9. Pemeluk yang lebih baik

Berpelukan akan membuat kita menjadi pemeluk yang semakin baik. Mungkin terdengar konyol, tapi ini serius.

"Tidak punya, dan pelukannya menjadi terburu-buru. Jika demikian, jangan berharap untuk memetik banyak manfaat," kata Sara.

Mereka yang mengambil waktu sejenak untuk menyesuaikan diri dengan orang di sekitarnya, dan membeli waktu lebih untuk merangkul, akan mendapatkan manfaat lebih dalam hidup.

10. Memupuk kesabaran

Koneksi dipupuk ketika orang meluangkan waktu untuk menghargai dan mengakui satu sama lain.

Nah, pelukan adalah salah satu cara termudah untuk menunjukkan penghargaan dan pengakuan terhadap orang lain.

Ya, dunia adalah tempat yang sibuk, hiruk pikuk, dan setiap orang terus-menerus bergegas ke tugas berikutnya.

Dengan memperlambat dan meluangkan waktu sejenak untuk menawarkan pelukan tulus di sela hari, maka hal itu akan menguntungkan diri sendiri, orang lain.

Di sisi lain, kebiasaan ini akan menumbuhkan kesabaran yang lebih baik di dalam diri.

Jadi, jika kamu belum memenuhi "kuota" pelukan, mulailah mengumpulkan pelukan hari ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com