Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datangi Istana Buckingham, Melania Trump Berbusana Bak Putri Diana

Kompas.com - 04/06/2019, 14:12 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Melania Trump tampil anggun bak bangsawan Inggris saat berada di Istana Buckingham, Inggris pada hari Senin (3/6/2019).

First Lady AS itu mengenakan setelan warna putih dengan ornamen navy di pinggang dan leher dari Dolce & Gabbana seharga 650 pondsterling atau Rp 11 juta.

Sebagai pelengkap, mantan model Slovenia itu memakai topi karya Herve Pirre dan sepatu hak tinggi dari Manolo Blahnik.

Penampilan Melania di momen itu nampak terinspirasi oleh gaya klasik Putri Diana.

Mantan istri Pangeran Charles itu pernah memakai busana serupa di tahun 80an dan 90an.

Penampilan Melania pun mendapat pujian di media sosial.

Warganet menilai istri Presiden Trump itu selalu mampu tampil memukau, bahkan dengan busana bak bangsawan Inggris yang berbeda dari penampilan sehari-harinya.

Beberapa dari mereka bahkan menyamakan penampilan Melania dengan Audrey Hepburn dan Kate Winslet di film Titanic.

Baca juga: Penghormatan untuk Putri Diana di dalam Nama Anak Meghan dan Harry

Namun, ada juga yang berpendapat busana Melania terlalu ketat dan tak sesuai dengan ukuran tubuhnya.

“Terlalu ketat. Dia membutuhkan ukuran yang lebih besar dan itu akan terlihat jauh lebih baik, lebih sesuai. Tapi gaun itu sendiri sempurna," tulis salah satu netizen.

Donald dan Melania Trump mengunjungi Istana Buckingham untuk makan malam bersama anggota kerajaan.

Di momen itu, terlihat Pangeran Charles dan sang istri, Camila, turut menyambut kedatangan mereka.

Camilla juga mengenakan busana warna senada dengan Melania, yang ia lengkapi dengan clutch dan sarung tangan kulit warna krem.

Ketika pertama kali mendarat di bandara Stansted London pada Senin pagi, Melania turun dari jet Air Force One mengenakan mantel dan rok warna navy yang dipadukan dengan blouse berkerah pussy bow dari Burberry.

Namun, banyak orang yang membandingkan penampilannya dengan pramugari. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com