Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/07/2019, 19:30 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber DMarge,

KOMPAS.com - Menderita kembung, sembelit atau diare tentu sangat tidak nyaman. Masalah pencernaan ini seringkali terjadi karena kondisi usus yang tak sehat.

Secara medis, kesehatan usus meliputi pencernaan dan penyerapan makanan yang efekfif, mikrobiota usus normal dan stabil, status kekebalan efektif serta tidak ada penyakit gastrointestinal.

Mengukur tingkat kesehatan usus yang tepat memang bukan hal yang mudah. Namun, ada cara yang terbukti efektif untuk meningkatkan kesehatan usus.

Menurut ahli nutrisi Max Lugavre, makanan tertentu dapat menunjang kesehatan usus kita.

Menurutnya, kesehatan usus tak hanya berdampak pada saluran pencernan tetapi meliputi seluruh tubuh manusia.

"Kesehatan usus sangat penting untuk hampir setiap aspek tubuh kita termasuk berat badan, metabolisme, peradangan, fungsi otak, dan banyak lagi," ungkapnya.

Baca juga: Turunkan Risiko Kanker Usus dengan Konsumsi Yogurt

Untuk menjaga kesehatan usus, menurut Lugavre, kita harus mengonsumsi serat alami dari makanan utuh.

Karena itu, kita harus benar-benar memerhatikan kualitas makanan yang kita konsumsi. Jangan hanya sekadar berfokus pada kuantitas.

Untuk menunjang kesehatan usus, kata Lugavre, makanan prebiotik juga penting untuk dikonsumsi.

Ia menambahkan, serat prebiotik dapat diakses oleh mikrobiota. Dengan kata lain, bakteri usus akan mengonsumsinya dan tumbuh dengan baik.

Namun, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan saat mengonsumsi makanan penunjang kesehatan usus ini.

Lugavre menyarankan, agar kita mengonsumsinya secara perlahan karena peningkatan serat prebiotik yang tiba-tiba dapat menyebabkan fermentasi yang cukup intens dan membuat perut kembung.

Baca juga: Kenali Perbedaan Sindrom Iritasi Usus Besar dengan Sakit Maag

Setelah itu, kita bisa fokus untuk meningkatkan metabolisme dan menurunkan berat badan dengan makanan tersebut.

Melansir Hello sehat, sekitar 70 persen sel-sel yang membentuk sistem kekebalan tubuh, berada di dinding usus kita. Oleh karena itu, usus yang sehat adalah dasar dari tubuh yang sehat.

Banyak masalah kesehatan yang disebabkan oleh usus yang kotor. Nah, agar tubuh tidak rentan terkena penyakit, berikut delapan makanan yang dapat membersihkan usus:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber DMarge,
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com