Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Suka Merengek? 5 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Kompas.com - 03/07/2019, 13:45 WIB
Bestari Kumala Dewi

Penulis

Coba lakukan: Ketika anak-anak merengek, lihat kembali tingkat stres, emosi, jumlah waktu berkualitas Anda bersama mereka, dan lingkungan keluarga secara keseluruhan. Luangkan lebih banyak waktu untuk membangun bonding antara Anda dan anak.

Baca juga: Anak Rewel di Tengah Perjalanan Mudik, Bagaimana Mengatasinya?

3. Anak-anak merengek karena mereka ingin mengekspresikan perasaannya

Penelitian menunjukkan, merengek –tak hanya menangis – hanyalah cara bagi anak-anak untuk mengekspresikan kesedihan atau kekecewaan.

Guru pendidikan anak usia dini Janet Lansbury menyarankan orangtua untuk menerima, mengakui, dan mendukung perasaan anak-anak, alih-alih memarahi, mengoreksi, atau mengendalikan.

“Semakin kita menerima ketidaksenangan anak-anak, semua orang di rumah akan lebih bahagia,” kata Janet.

Coba lakukan: Ingatkan diri Anda bhwa merengek adalah ungkapan normal perasaan manusia, yang perlu direspons dengan sikap baik.

Jika Anda merasa tidak nyaman mendengar anak-anak merengek, tarik napas perlahan selama  detik untuk menenangkan diri. Ingat kembali kapan Anda terakhir kali menangis karena sebuah masalah dan setelah itu Anda merasa lebih baik.

Baca juga: Tak Ada Salahnya Sesekali Orangtua Menangis di Depan Anak

4. Anak-anak merengek karena mungkin memiliki temperamen yang sensitif

Setiap anak memiliki temperamen berbeda-beda. Para peneliti sering membahas tiga jenis temperamen anak; mudah atau fleksibel, aktif atau bersemangat, hangat atau hati-hati.

Coba lakukan: Ingatkan diri nda bahwa beberapa anak dilahirkan dengan kecenderungan memilki reaksi lebih kuat, kemauan lebih kuat, lebih banyak kecemasan, atau lebih sulit menyesuaikan diri dengan pengalaman baru dan perubahan.

Meski Anda bisa mengajari dan membiasakan anak-anak ntuk bersikap lebih baik, jangan lupakan bahwa hal tersebut akan menjadi sebuah proses yang membutuhkan waktu.

 

5. Anak-anak merengek untuk mendapatkan keinginan yang sudah pernah didapatkan

Orang cenderung akan mengulangi perilaku untuk waktu yang lama dengan penguatan rasio-variabel, misalnya jika Anda pernah menyerah sekali saat anak Anda merengek ingin makan es krim menjelang jam tidurnya, maka jangan heran jika Anak Anda akan terus merengek minta es krim untuk waktu yang lama demi mendapatkan izin yang sama.

Coba lakukan: Hindari memperkuat rengekan dengan bersikap konsisten dan tidak menyerah saat anak-anak memohon untuk makan es krim di waktu yang tidak tepat, memohon untk waktu tamabahan bermain game, meminta membeli mainan baru, dan sebagainya.

Anak-anak mungkin akan berhenti merengek pada saat itu, tapi percayalah mereka akan mengulanginya di lain waktu, karena berpikir rengekan mereka berhasil.

Ketimbang langsung menyetujui keinginan anak di saat ia merengek, Anda bisa memberinya kejutan sesekali saat anak sedang tidak merengek. Sehingga, anak tak akan mengingatnya sebagai pola tertentu.

Baca juga: Anak yang Dibesarkan oleh Ibu yang Doyan Mengomel Lebih Sukses?

Menghadapi rengekan anak dengan kesabaran, pengertian, dan penerimaan tentu bukanlah hal mudah, tapi ini adalah cara yang baik untuk memperkuatan kedekatan dengan anak Anda.

Gottman menyarankan, dengan memberi respons positif dan penuh kasih saat anak merengek, akan memperkuat koneksi anak dengan Anda. Sehingga, semakin kecil kemungkinan anak mengeluh dan bersikap tidak baik di masa depan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com