Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trik Menghadapi Serangan Kecemasan Ketika Berlibur

Kompas.com - 19/07/2019, 10:46 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Di era teknologi seperti saat ini, ada beragam aplikasi dan layanan GPS yang akan membantu kita menghindari tersasar di tempat asing.

Jangan lupa untuk mengambil peta-peta gratis yang biasanya banyak tersebar di daerah wisata, pusat turis atau bandara setempat. Sehingga, jika kamu kehilangan akses internet, kamu tak akan buta arah.

Jangan bergantung pada orang lain dan cobalah untuk menaruh tanggung jawab pada diri sendiri. Sehingga ketika kamu ditempatkan pada kondisi yang tidak nyaman, kamu bisa menolong dirimu sendiri untuk keluar dari situasi tersebut dan bisa belajar dari pengalaman baru.

Cobalah mempelajari beberapa kata dasar dari bahasa lokal jika pergi ke negara lain. Orang lokal akan mengapresiasi lebih jika kita berupaya belajar bahasa mereka dan hal ini juga akan mengurangi stres kita karena berhadapan dengan orang asing.

6. Jika cemas karena berada di luar zona nyaman

Ingatlah bahwa spontanitas seringkali menambah kesenangan dalam hidup kita setiap hari. Artinya, kita bisa menjalani liburan kita dengan santai dan memastikan kamu menjalaninya sesuai dengan keinginanmu.

Jangan pernah merasa terbebani untuk melakukan apa yang orang lain harapkan kamu melakukannya. Cara ini baik untuk keluar dari pola lama dan mengeksplorasi batasan zona nyamanmu.

"Biarkan dirimu melebur dengan budaya lokal, cobalah makanan-makanan lezat di sana dan pengalaman baru, berbincang lah dengan orang lokal dan pergilah ke tempat-tempat yang tidak kamu rencanakan sebelumnya," kata Sloan.

Baca juga: 6 Bentuk Kecemasan yang Sering Terjadi Pada Pria

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com