Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polemik Kaus Versace, Bintang Film China Yang Mi Putuskan Kontrak

Kompas.com - 13/08/2019, 12:29 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

"Tidak pernah saya ingin tak menghormati Kedaulatan Nasional China, dan inilah mengapa saya ingin secara pribadi meminta maaf atas ketidakakuratan dan kesusahan yang mungkin ditimbulkannya."

Begitu penuturan Donatella Versace, saudara perempuan dari pendiri kelompok itu, Gianni Versace, yang mengunggah sebuah pernyataan di akun Instagram.

Meski demikian, label fesyen yang masuk dalam deretan perusahaan besar dunia tersebut, terus mendapatkan sorotan di China. 

Kasus yang serupa pernah terjadi pada Leica Camera, yang awal tahun ini harus membatalkan video promosi yang menyoroti penindakan pro-demokrasi Lapangan Tiananmen 1989.

Lalu, pada tahun 2018, brand Dolce & Gabbana juga pernah menghadapi serangan kemarahan.

Sebuah video Dolce & Gabbana menunjukkan seorang model China sedang berjuang menggunakan sumpit untuk menyantap pizza.

Baca juga: Gaun Ikonik Versace J.Lo Kini Mewujud dalam Sneakers

Merek-merek besar lainnya, seperti Gap dan Marriott Hotels, juga pernah mengalami "kecelakaan serupa", karena keliru menggambarkan status resmi Hong Kong, Makau, dan Taiwan.

Meski begitu, kontroversi Versace kali ini datang pada waktu yang sangat sensitif, setelah masa protes pro-demokrasi di Hong Kong akhir pekan lalu.

Bersamaan pula dengan aksi pendudukan tiga hari di bandara internasional kota tersebut.

Unjuk rasa memasuki minggu ke 10 berturut-turut, seiring dengan eskalasi seruan untuk kebebasan yang lebih besar dari sekadar Daerah Administratif Khusus.

"Versace menegaskan kembali, bahwa kami sangat mencintai China, dan dengan tegas menghormati wilayah dan kedaulatan nasional China," kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

Baca juga: Michael Kors Resmi Akuisisi Semua Saham Versace

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com