3. Berolahraga secara teratur
Aktivitas fisik teratur bukan cuma dapat mencegah kenaikan berat badan, tapi juga tekanan darah tinggi. Tetapi berhati-hatilah dengan berapa banyak latihan yang dilakukan, terutama jika tidak diatur dengan baik. Sebaiknya konsultasi tentang jenis latihan yang pas ke dokter.
“Terlalu memaksakan diri ketika tidak dalam kondisi yang baik dapat menyebabkan masalah serius, terutama jika punya risiko tinggi untuk penyakit jantung,” kata Simon.
4. Berhati-hatilah dengan suplemen dan obat herbal
Suplemen vitamin atau ramuan herbal tertentu dalam jumlah berlebihan dapat berbahaya bagi ginjal.
5. Berhenti merokok (dan vaping!)
Merokok dapat merusak pembuluh darah, yang mengurangi aliran darah di ginjal. Ketika ginjal tidak memiliki aliran darah yang memadai, mereka tidak dapat berfungsi pada tingkat optimal.
Merokok juga meningkatkan risiko tekanan darah tinggi serta risiko kanker ginjal.
Kendati seseorang mungkin tidak terlalu terpapar banyak racun dalam asap tembakau, namun nikotin dalam vape tetap berdampak negatif.
Baca juga: Vape Tanpa Kandungan Nikotin Tetap Berbahaya, Benarkah?
6. Jangan berlebihan dengan obat-obatan yang dijual bebas.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.