Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Sekedar Gaya, Warna Pakaian Tunjukkan Banyak Hal

Kompas.com - 21/08/2019, 13:39 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bukan sekadar fesyen, warna baju ternyata menggambarkan banyak hal. Padu padan warna pakaian memang menentukan rasa pecaya diri kita.

Namun, ada hal lain yang turut tergambar dari pilihan warna pakaian yang kita kenakan. Mulai dari kepribadian hingga gambaran karir masa depan, ada banyak hal yang tercermin dari warna pakaian yang kita kenakan.

Berikut 7 arti tak terduga dari warna pakaian yang kita kenakan:

1. Biru

Riset 2013 dari CareerBuilder membuktikan, warna biru adalah warna terbaik yang bisa dipakai dalam wawancara kerja.

Menurut Sally Augustin, kepala sekolah Design With Science dan Fellow of the American Psychological Association, warna biru terkait dengan kesan kepercayaan dan kompetensi.

"Ini juga merupakan warna yang disukai sebagian besar orang di seluruh dunia,” tambah Dr. Augustin.

Baca juga: 4 Tips Gabungkan Busana Warna Hitam dan Biru Navy

2. Merah

Merah adalah warna yang menarik dalam hal psikologi warna. Warna merah dianggap menarik dan disukai banyak orang. Menurut Andrea Pflaumer, penulis "Shopping for the Real You", banyak orang percaya merah adalah warna yang kuat.

Jadi, merah adalah pilihan yang bagus untuk pakaian profesional,  meski ada hal lain yang perlu dipertimbangkan.

Warna merah juga cocok dipakai untuk momen-momen romantis seperti kencan atau Hari valentine. Namun, hindari warna ini saat wawancara kerja.

Baca juga: Ini Dia 4 Kelebihan Si Penyuka Warna Merah

3. Abu-abu dan hitam

Abu-abu merupakan warna yang elegan namun sederhana. Hal yang sama juga berlaku untuk hitam sehingga perpaduan dua warna ini akan menjadi kombinasi yang menarik.

Di satu sisi, hitam memang menyampaikan otoritas dan kecanggihan. Tetapi di sisi lain, hitam juga bisa dianggap sebagai warna "aman", terutama jika kita mengenakan pakaian yang sepenuhnya hitam.

Desainer interior Los Angeles John Linden menyatakan hitam adalah warna yang serbaguna karena memang terlihat chic dan canggih tetapi itu bisa menjadi bumerang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com