KOMPAS.com - Musim panas mungkin akan segera berakhir, tetapi tidak jika Sofia Richie memiliki sesuatu untuk dipamerkan terkait musim itu.
Tengoklah, ketika model berusia 21 tahun ini membagikan foto dirinya yang memamerkan pingggang ramping dalam balutan bikini Christian Dior.
Secara teknis titik balik musim gugur tidak akan terjadi sampai 23 September mendatang. Artinya, masih ada satu bulan tersisa bagi Sofia untuk menikmati hangatnya sinar matahari.
Baca juga: Kisah Gadis Bikini 58 Tahun, Sukses Setelah Gagal di Sport Illustrated
Sofia memang nampaknya adalah orang yang amat memanfaatkan momen tersebut. Paling tidak, foto yang dia bagikan di akun Instagram-nya, bisa membuktikannya.
Putri penyanyi kondang Lionel Richie ini terlihat menakjubkan dengan kulitnya yang kecoklatan, mengenakan bikini nan seksi, berpose di balkon sebuah gedung di Venice, Italia.
Tak main-main, laman Pagesix memberitakan, bikini yang dipakai Sofia tersebut ternyata diketahui telah berumur 17 tahun.
Bikini tersebut adalah kreasi John Galliano koleksi musim semi 2002 untuk Christian Dior.
View this post on Instagram
Bikini hitam dengan kombinasi lis putih, serta tulisan Christian bergaya gothic pada bra, dan Dior di bagian celana, makin cantik dengan paduan kalung tipis di leher Sofia.
Disebutkan, bikini retro yang langka ini sempat ada yang akan menjual di sebuah situs jual beli dengan harga 1.295 dollar AS, atau sekitar Rp 18 juta. Wow...
“In between looks,” begitu bunyi keterangan foto yang disematkan Sofia pada unggahan tersebut.
Baca juga: Kylie Jenner Rayakan Ultah di Atas Kapal Pesiar Seluas Lapangan Bola
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.