Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2019, 11:15 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Akan tetapi, ingatan akan membaik jika cedera kepala pulih seiring berjalannya waktu. Apabila mengalami cedera kepala, segera periksakan ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.

Masalah tiroid

Jika kelenjar tiroid kurang aktif atau terlalu aktif, maka dapat menyebabkan masalah pada memori otak, seperti menjadi sering lupa dan sulit berkonsentrasi.

Selain itu, masalah tiroid juga bisa membuat metabolisme tubuh menjadi terlalu cepat ataupun terlalu lambat.

Penggunaan obat tiroid biasanya dapat memperbaiki keadaan ini. Dokter mungkin akan meresepkan obat tiroid untuk mengatasi masalah tiroid yang kamu alami.

Stroke

Stroke terjadi ketika suplai darah ke otak terhenti karena adanya penyumbatan pembuluh darah ke otak atau kebocoran pembuluh darah ke otak.

Penyakit ini dapat menyebabkan hilangnya memori jangka pendek sehingga orang sering lupa dengan apa yang baru terjadi, misalnya lupa menu sarapan pagi tadi.

Dalam mengatasi masalah ini, terapi dan obat-obatan dari dokter diperlukan.

Demensia

Demensia merupakan sekelompok gejala yang umumnya mempengaruhi daya ingat. Kondisi ini dapat menyebabkan orang kehilangan memori sehingga sering lupa akan suatu hal.

Demensia dapat mengganggu kehidupan sehari-hari. Penyebab paling umum dari demensia, yaitu penyakit Alzheimer yang ditandai dengan hilangnya sel-sel otak secara progresif.

Untuk mengatasi demensia, diperlukan pengobatan ke dokter. Dokter akan meresepkan obat atau terapi untuk pasien.

Selain berbagai kondisi di atas, sering lupa juga dapat disebabkan oleh HIV, TBC, dan sifilis yang memengaruhi otak.

Baca juga: Menjaga Ingatan, Mencegah Penyakit Demensia

Sering lupa itu berbahaya atau tidak?

Halaman:
Sumber

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com