Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Dekat dengan Kiehls Lewat Pameran Sejarah dan Filosofinya

Kompas.com - 03/09/2019, 16:40 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com - Merayakan 10 tahun kehadirannya di Indonesia, produk perawatan kulit asal New York, Amerika Serikat, Kiehls, mengadakan pameran sejarah dan filosofi produknya di atrium mal Senayan City Jakarta.

Pameran yang berlangsung sejak tanggal 30 Agustus sampai 8 September 2019 ini akan mengajak konsumen mengenal lebih dekat produk yang memiliki akar farmasi kuat ini.

“Kami mengajak semua pengunjung dan tentunya pengguna setia Kiehl’s untuk bersama-sama merayakan 10 tahun perjalanan Kiehl’s di Indonesia melalui berbagai macam animasi yang dapat dirasakan oleh semua pengunjung secara gratis,” jelas Venny Septianita, Brand General Manager Kiehl’s Indonesia.

Dalam pameran tersebut, kita bisa menikmati beragam instalasi dengan ciri khas Kiehls. Di awali dengan taksi kuning khas New York, sebagai kota asal produk skincare ini.

Kemudian kita juga melihat animasi cantik Calendulaland berupa lorong penuh bunga Calendula dan Marigold, bahan utama rangkaian produk Calendula yang menjadi best seller dari Kiehls.

 

Area konsultasi kulit.KOMPAS.com/Lusia Kus Anna Area konsultasi kulit.

Di area yang instagramable ini sungguh sayang rasanya jika kita tidak berfoto dan mengunggahnya ke media sosial.

Sudut lain yang juga menarik adalah sejarah perjalanan Kiehls sejak tahun 1851 hingga hari ini.

Tahun ini, Kiehls kembali menegaskan komitmennya terhadap lingkungan bersama komunitas Saya Pilih Bumi lewat gerakan #10MenitUntukBumi yang berfokus pada permasalahan sampah, terutama sampah plastik sekali pakai.

Sebelum meninggalkan area pameran, jangan lupa untuk berkonsultasi dengan beauty advisor Kiehls untuk mengetahui jenis kulit, permasalahan, dan solusinya.

Selain itu, pengunjung juga akan mendapat sampel produk sesuai dengan hasil diagnosis kulit. Pemberian sampel itu merupakan salah satu filosofi produk ini, yakni konsumen bisa mencoba kecocokannya sebelum memutuskan untuk melakukan pembelian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com