Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emina Creamy Tint, Lipstik Matte yang Ringan di Bibir

Kompas.com - 30/09/2019, 20:16 WIB
Nabilla Tashandra,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi sebagian orang, lipstik dengan matte finish terkadang membuat bibir terasa berat, bahkan menimbulkan 'crack' pada bibir kering.

Label kosmetik Emina mencoba menawarkan alternatif lipstik matte dengan kandungan yang mampu menutrisi bibir, sehingga bibir terasa lembab ketika menggunakannya.

Produk yang diberi nama Emina Creamy Tint dilengkapi kandungan minyak alpukat, macadamia, dan jojoba untuk menutrisi dan melembabkan bibir.

Kompas Lifestyle mencoba menjajalnya. Creamy Tint memberi coverage yang cukup baik tanpa pengaplikasian yang terlalu banyak. Ukuran aplikator yang mungil memungkinkan pengaplikasian produk pada bibir menjadi tak berlebihan.

Baca juga: Bingung Pilih Lip Tint atau Lip Matte? Ini Perbedaannya

Tekstur Emina Creamy Tint ketika diaplikasikan, mulai dari 01 Brick Town (paling atas) ke 05 Cherry Soda. KOMPAS.com/Nabilla Tashandra Tekstur Emina Creamy Tint ketika diaplikasikan, mulai dari 01 Brick Town (paling atas) ke 05 Cherry Soda.
Meski bersifat matte finish, Creamy Tint tetap terasa ringan di bibir dan tidak memiliki rasa, sehingga tidak mengganggu bagi yang tidak menyukai lipstik dengan rasa atau wewangian yang terlalu kuat.

Lipstik cepat kering ketika diaplikasikan dan tidak menghasilkan crack bagi pemilik bibir kering.

Seperti klaimnya yang mampu bertahan hingga delapan jam, daya tahan Creamy Tint juga cukup baik ketika dipakai makan atau minum.

Menurut Emina Brand Executive, Queena Zelina, Emina Creamy Tint sangat cocok bagi penggemar lipstik matte dan menginginkan produk yang ringan di bibir.

Creamy Tint tersedia dalam lima warna, yaitu Brick Town (01), Peach Crush (02), Sunbeam (03), Wild Berry (04), dan Cherry Soda (05).

Lipstik mungil dengan kemasan berwarna pastel ini punya ukuran yang sangat nyaman untuk dibawa ke mana saja, lho. Tertarik mencoba?

Baca juga: Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Problem Umum Pengguna Lip Cream

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com