Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kulit Wajah Mengelupas Bikin Kesal? Atasi Dengan Cara Ini

Kompas.com - 23/10/2019, 16:21 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Hindari penyebab kulit wajah mengelupas

Agar kulit wajah mengelupas dapat dihindari serta perawatan yang dilakukan bisa lebih efektif, maka kamu juga perlu mengenali penyebabnya. Selain kulit kering, berikut ini penyebab kulit wajah bisa mengelupas.

• Terbakar sinar matahari

Kulit yang mengelupas akibat sengatan sinar matahari, biasanya juga disertai dengan warna kulit yang kemerahan, terlihat iritasi, dan meradang. Kulit yang mengelupas merupakan cara tubuh untuk mengganti kulit yang rusak dengan lapisan kulit yang baru.

• Efek samping obat

Ada beberapa obat yang memiliki efek samping berupa pengelupasan kulit. Jenis obat tersebut yaitu obat tekanan darah tinggi, penisilin, obat oles, serta obat kejang.

• Penyakit kulit

Beberapa penyakit kulit juga bisa menjadi biang keladi mengelupasnya kulit di wajah. Eksim, rosacea, dan psoriasis hanyalah beberapa di antaranya. Pada kondisi yang cukup parah, penyakit peeling skin syndrome juga bisa menjadi penyebab kulit wajah mengelupas.

Peeling skin syndrome adalah suatu kelainan genetik langka yang membuat kulit terus mengelupas tanpa henti. Meski umumnya muncul pada bayi yang baru lahir, kondisi ini juga bisa terjadi di kemudian hari.

• Reaksi alergi

Kulit wajah mengelupas juga bisa timbul akibat reaksi alergi kosmetik atau produk perawatan wajah yang kamu gunakan. Saat mengalami reaksi alergi, kulit akan terititasi dan kondisi ini memicu pengelupasan di wajah.

• Infeksi jamur

Infeksi jamur seringkali muncul pertama kali di kulit. Selanjutnya, kulit yang terkena infeksi ini akan mengering dan kemudian mengelupas. Kemerahan dan pembengkakan juga bisa menyertai kondisi ini.

Kapan kulit wajah yang mengelupas perlu pemeriksaan dokter?

Apabila kulit wajah mengelupas terjadi karena paparan sinar matahari atau reaksi alergi, maka kondisi ini akan pulih dengan sendirinya setelah 3-7 hari.

Jika kulit sering mengelupas dan tidak juga berhenti meski telah dilakukan perawatan, maka segera periksakan ke dokter kulit.

Kamu juga perlu berkonsultasi ke dokter apabila muncul beberapa kondisi ini.

  • Lepuhan di beberapa area di tubuh
  • Demam atau tubuh terasa dingin saat terjadi reaksi alergi atau akibat terbakar sinar matahari
  • Mual, pusing, atau linglung yang muncul bersamaan dengan saat kulit wajah mulai mengelupas
  • Pengelupasan disertai dengan munculnya nanah, bau tidak sedap, atau perdarahan

Jangan sembarangan memilih metode untuk mengatasi kulit wajah mengelupas. Sebaiknya, konsultasikan terlebih dahulu ke dokter kulit sebagai langkah aman untuk mencegah efek samping yang mungkin terjadi.

Baca juga: 6 Cara Mengatasi Kulit yang Mengelupas akibat Terbakar Sinar Matahari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com