Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/10/2019, 10:23 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Stres dan kecemasan adalah hal normal yang dialami di tempat kerja.

Namun, tingkat stres yang dialami bergantung pada beban kerja, lingkungan sekitar, dan tentu saja orang itu sendiri.

Stres tak dapat dihindari, tapi bisa diatasi. Ada sejumlah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya:

1. Memulai hari dengan perencanaan

Penting untuk memiliki perencanaan di setiap awal hari. Sebelum mulai bekerja, kamu harus tahu langkah-langkah apa yang akan ditempuh.

Perencanaan bukanlah solusi yang absolut. Perencanaan tetap memungkinkan adanya hal spontan yang kamu tambahkan ke rutinitas kerja.

Bekerja sesuai perencanaan akan menghemat banyak waktu, dan bisa menginvestasikan untuk hal lainnya, misalnya pekerjaan dadakan.

Baca juga: Stres Selama Kehamilan Turunkan Peluang Memiliki Bayi Laki-laki

2. Manajemen waktu

Stres adalah hasil dari pekerjaan yang menumpuk dan tertunda. Manajemen waktu adalah solusi terbaik untuk menghindarinya.

Aturlah prioritasmu dan selesaikan pekerjaan sesuai tenggat waktunya masing-masing.

Usahakan tidak menumpuk pekerjaan dan membawanya ke rumah, karena itu hanya akan menambah ketegangan yang mempengaruhi kesehatan mental.

Kebiasaan itu pun akan mengganggu waktu bersama keluarga. Jadi, dedikasikan waktu kerjamu hanya di kantor atau tempat kerja.

3. Jaga jarak ideal dengan kolega dan atasan

Rekan kerja bisa menjadi tempat berbagi suka dan duka ketika bekerja. Baik atau buruk, kita perlu menjaga jarak yang ideal dengan mereka.

Jika kamu terlalu nyaman, kamu akan merasa wajib untuk melakukan hal-hal berkaitan dengan mereka, meski sebetulnya kamu tidak suka.

Kondisi ini bisa memicu stres yang lebih besar.

Baca juga: Semakin Sering Bercinta, Semakin Tak Mudah Stres

Namun, kamu juga tak boleh terlalu dingin dalam memperlakukan mereka, karena hanya akan membawa masalah.

Kondisi tersebut bisa saja membuatmu teralienasi di tempat kerja, dan menciptakan suasana yang tidak membahagiakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com