Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/11/2019, 23:05 WIB
Wisnubrata

Editor

KOMPAS.com - Saat ini kolaborasi tidak hanya dilakukan antara brand busana dengan artis atau seniman. Ide kolaborasi bisa datang dari film hingga permainan atau game.

Nah, kalau kamu mengetahui game MegaMan atau bahkan pernah memainkannya, maka koleksi ASICS terbaru ini akan membuatmu gembira.

Brand olahraga ini bekerja sama dengan perusahaan video game Jepang Capcom, dan merilis koleksi sneaker dan pakaian yang dirancang menyerupai tampilan pixel 8-bit dari permainan MegaMan.

Sneaker kolaborasinya diambil dari seri GEL-BND, model ikonis yang merupakan salah satu sepatu triathlon ASICS. Seri ini dipilih karena bentuknya yang chunky, mirip kaki Mega Man dalam video game-nya.

Material bagian atas sepatu (upper), dihiasi dengan grafik bergaya 8-bit yang mengingatkan pada video game klasik, sedangkan detail ujung tali sepatu dibuat mirip dengan senjata Mega Man. Kotak sepatunya bahkan terinspirasi dari gambar asli permainannya.

Sementara koleksi pakaian dalam koleksi ini merupakan perpaduan olahraga dan gaming. Karena ASICS dan Mega Man keduanya lahir di Jepang, pakaian ini mencerminkan warisan tersebut melalui desainnya.

Di salah satu T-shirt, Mega Man diperlihatkan bisa bergerak semakin cepat setelah mendapatkan sepatu ASICS sebagai salah satu hadiah permainan.

Koleksi ASICS x Mega Man (Sneaker dan T-Shirt) tersedia mulai 16 November di The Athlete’s Foot Pondok Indah Mall 2

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com