Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diungkap, Camilan Victoria Beckham demi Tubuh Tetap Langsing

Kompas.com - 09/01/2020, 17:12 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

KOMPAS.com - Bagi semua pesohor di Hollywood tampil memukau dengan bentuuk badan ang prima dapat disebut seperti bagian dari job description mereka.

Kabar soal beragam program diet, suplemen, dan pola puasa yang dilakukan pesohor agar bisa menjaga tubuhnya bugar kerap tersaji di media. 

Salah satu nama pesohor yang berada di papan atas deretan artis yang mampu menjaga penampilannya tentu saja, Victoria Beckham.

Mantan personel grup vokal Spice Girl ini memang sudah melahirkan empat anak dari pernikahannya dengan David Beckham.

Namun hingga kini dia tetap langsing, dengan bentuk badan yang tak berubah seperti kala dia masih bernyanyi di panggung.

Baca juga: Victoria Beckham Ungkap Rahasia Tampilan Bibir yang Penuh...

Bagaimana Victoria bisa menjaga badantetap fit dengan gaya hidupnya yang sibuk sebagai ibu yang bekerja?

Ternyata dia memiliki satu camilan yang unik, yang konon mampu membantunya membakar kalori ekstra.

Jika banyak orang membuka hari dengan secangkir kopi, tidak demikian dengan Victoria.

Dia mengaku mengonsumsi cuka sari apel secara rutin di pagi hari.  "Beranilah! Dua sendok makan sari cuka apel menjadi yang pertama pada saat perut kosong!"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on Oct 18, 2019 at 4:12pm PDT

Demikian kalimat yang dia tulis dalam sebuah unggahan di Instagram.

Setelah itu, barulah dia membuat sereal gandum tanpa pemanis, dengan paduan susu almond organik.

Dia juga mempersiapkan smoothie hijau nan sehat, yang berisi apel, kiwi, lemon, bayam, brokoli, dan biji chia bagi dia dan seluruh anggota keluarganya.

Baca juga: Senyum, Kunci Victoria Beckham Hadapi Kekurangan di Tubuhnya

Victoria adalah penikmat makanan sehat

Seperti yang dijelaskan Victoria kepada The Times, makan bersih bukan hal yang sulit baginya, karena dia suka makanan sehat, dan mempunyai uang untuk membelinya.

"Saya menikmati makan sehat," kata dia dalam salah satu bagian wawancara itu.

"Dan aku dalam posisi beruntung, karena hal itu mudah bagiku. Saya bisa makan dengan baik," sambung dia.

Dengan demikian, itu berarti dia pasti menyingkirkan susu dan keju dari menu hariannya, sambil memperbanyak sayuran hijau, ikan, dan sushi -salah satu favoritnya.

Saat perut lapar

Pelaku diet yang paling ketat sekalipun pasti pernah merasa perutnya keroncongan di sela waktu makan, demkian pula dengan Victoria. 

Tapi alih-alih meraih granola bar untuk memadamkan rasa lapar, dia memilih untuk makan seperti camilan rumput laut.

Victoria mengaku makan snack itu agar tetap langsing.

Panganan yang berasal dari tumbuhan laut ini mengalami lonjakan popularitas sejak beberapa tahun lalu, setelah banyak selebritas menyantapnya sebagai bagian dari gaya hidup sehatnya. 

Baca juga: Victoria Beckham Pamer Sederet Kreasi Pakaian Terbarunya via Instagram

 

Makanan ini dianggap sebagai makanan super yang mampu menjadi pelangsing karena kadar yodium yang berlebihan membantu membakar kalori.

Bladderwrack bisa dicampur dengan shake atau dapat dibuat menjadi minuman semacam teh.

Olahraga rutin

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on Oct 21, 2019 at 4:23am PDT

Selain itu, tentu saja Victoria mempertahankan pola hidup sehatnya dengan rutin berolahraga. 

Ketika dia tidak menggigit brokoli atau menyeruput smoothie rumput laut, perempuan ini menghabiskan banyak waktu untuk mengencangkan tubuhnya.

Bayangkan, dia mulai bangun jam 6 pagi untuk memulai harinya.

"Saya berlari lima kilometer, dan lalu saya berolahraga selama satu jam dengan pelatih pribadi."

"Sisanya, saya masih memiliki cukup waktu untuk ke dapur dan menghaluskan alpukat untuk Romeo," sambung dia seperti dikutip Vogue Netherlands.

Baca juga: 6 Tips Pola Asuh Anak ala Victoria Beckham

Dan, kedisiplinan Victoria untuk kebugaran sangat mengagumkan. Seringkali, dia berolahraga beberapa kali sehari, setiap hari dalam seminggu.

Dia mengatakan kepada The Times, dia berolahraga sebelum membawa anak-anak ke sekolah, kemudian melakukan latihan lain setelahnya.

"Saya sangat disiplin, saya harus," tegas Victoria.

"Ini benar-benar satu-satunya waktu dalam satu hari untuk diriku sendiri," sambung dia.

Jadi, perpaduan antara latihan dan rumput laut, jelas menggambarkan bagaimana mungkin tampilan Victoria masih seperti sekarang, meski sudah memiliki empat anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com