Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kim Kardashian Pamer Kalung Emas Bertuliskan Isi Pesan dari Suami

Kompas.com - 14/01/2020, 08:59 WIB
Nabilla Tashandra,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber People

KOMPAS.com - Bicara soal hadiah pada istri, Kanye West mungkin bisa dikatakan di atas semuanya.

Rapper 42 tahun itu dikenal kerap memberikan sang istri, Kim Kardashian, hadiah-hadiah mewah, termasuk salah satunya tas Hermès Birkin dengan ornamen yang dicat tangan untuk ulang tahun ke-39 Kim Oktober lalu.

Hari Minggu kemarin, Kim kembali memamerkan hadiah terbaru dari suaminya, yaitu kalung custom yang bertuliskan pesan singkat yang pernah dikirimkan Kanye padanya.

"Jika kamu melihat lebih dekat ke kalungku, kamu bisa melihat ada pesan singkat yang dikirimkan Kanye padaku," tulis Kim pada keterangan foto dirinya sedang mengenakan kalung tersebut.

"Ia memberikan kalung plakat emas vintage dari Cartier dan menulis di atasnya. Ia memang selalu yang paling memikirkan ketika bicara soal hadiah ?," tambahnya.

Baca juga: Anak Pakai Make Up, Kim Kardashian Kena Mom Shaming

Bersama dengan foto dirinya yang mengenakan kalung Cartier tersebut, Kim juga menunjukkan isi pesan yang dikirimkan suaminya beserta sebuah foto kediaman mereka di Los Angeles dengan mengarah ke luar jendela.

Pesan tersebut berisi:

This is your life.

Married with four kids.

Get people out of jail.

Cover of Vogue.

Go to church every week with your family.

Dreams come true."

("Ini hidupmu.

Menikah dengan empat anak.

Mengeluarkan orang-orang dari penjara.

Sampul Vogue.

Pergi ke gereja setiap minggu bersama keluargamu.

Mimpi menjadi kenyataan.")

September lalu, saat menghadiri The Tonight Show bersama Jimmy Fallon, Kim menunjukkan isi dari pesan teks Kanye padanya.

Baca juga: Rahasia Awetnya Hubungan Pernikahan Kanye West dan Kim Kardashian

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber People
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com